Dua Pemuda Pengangguran Curi Papan Lantai Jembatan untuk Beli Rokok Ditangkap Polisi

    Editor: A Uga Gara

    SAMPIT —Dua pemuda pengangguran berinisial RJ (29) dan AHI (25) nyaris diamuk massa warga Desa Eka Bahurui dan Desa Pelangsian, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Kotim. Setelah keduanya tertangkap basah oleh warga saat mencuri papan di desa tersebut.

    Kepada Penyidik Polsek Ketapang, kedua tersangka mengaku nekat mencuri untuk membeli rokok. “Dari pengakuan kedua tersangka, mereka nekat melakukan aksi pencurian papan jembatan di Desa Eka Bahurui untuk membeli rokok,” beber Kapolsek Ketapang, AKP I Kadek Dwi Yoga Sidhimantra, Kamis (31/1/2019).

    Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan, dari hasil pemeriksaan, kedua tersangka mengaku juga pernah mencuri papan jembatan di KM 3 Jalan Jendral Sudirman arah Pangkalan Bun.

    “Saat melakukan aksinya di Desa Eka Bahurui itu kedua tersangka sudah berhasil mencongkel tiga lembar papan, dan akhirnya diamankan oleh warga, satunya melarikan diri menggunakan mobil pick up dan satunya lagi langsung diamankan di TKP,” tutur Kapolsek.

    (im/beritasampit.co.id).