Komisi IV DPRD Kapuas Kunker ke Kemensos, Konsultasikan Relokasi Desa Langganan Banjir

    KUALA KAPUAS – Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kementerian Sosial (Kemensos) RI di Jakarta.

    Kunker tersebut dalam rangka koordinasi dan konsultasi tentang relokasi tiga desa di Kabupaten Kapuas, yakni Desa Kota Baru Kecamatan Kapuas Tengah, Desa Tambak Bajai Kecamatam Dadahup dan Desa Lawang Kamah Kecamatan Timpah.

    Dalam kunker ini dipimpin langsung Ketua Komisi IV DPRD Kapuas Lawin, di dampingi Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kapuas Jaya.

    Pada, Selasa (19/2/2019) mereka disambut Kasi Tata Kelola Logistik dan Kasi Pemulihan dan Penyuluhan Sosial Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Bencana Alam (PSKBA) Kemensos RI.

    Dalam rilis yang diterima beritasampit.co.id dari Humas Setwan DPRD Kapuas, Rabu (20/2/2019). Ketua Komisi IV DPRD Kapuas Lawin menerangkan bahwa tiga desa tersebut merupakan desa langganan bencana alam banjir. Karenaya, kata dia, perlu direlokasi.

    “Kedepannya kita harapkan segera direalisasikan untuk membantu korban banjir tahunan yang terus dirasakan masyarakat di tiga desa tersebut,” ujar Lawin.

    Menurut politisi Partai Hanura ini, keadaan tiga desa yang sudah diusulkan untuk program relokasi desa dimaksud telah memenuhi syarat.

    Mengingat telah melewati penganggaran tahun 2019, pihak Dirjen PSKBA Kemensos menyarankan untuk tiga desa yang diusulkan untuk diajukan kembali ke Kemensos dan ditembuskan ke BNPB dan BPBD Kapuas.

    “Guna maksimalisasi program relokasi atas 3 desa tersebut,” tukas Lawin.

    (irfan/beritasampit.co.id)