Wisatwan Lokal Asal Desa Asam Buru Tenggelam dan Meninggal di Pantai Tanjung Penghujan

    PANGKALAN BUN-Pantai Tanjung Penghujan, Desa Teluk Bogam, Kecamatan Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) makan korban.

    Dua pelajar SMP asal Desa Asam Baru, Kecamatan Danau Seluluk, Kabupaten Seruyan yang berwisata dipantai tersebut ditemukan tewas, Minggu (24/2/2019) pagi sekitar pukul 06.30 Wib.

    Kapolres Kobar AKBP Arie Sandy ZS melalui Kasat Polair Polres Kobar Herbet P Simanjuntak mengatakan, penyebab tewasnya 2 pelajar yang diketahui bernama

    Deka (15) dan Ogi (15) terseret arus saat mandi dipantai.

    Sementara keduanya belum bisa berenang. “Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung menuju lokasi untuk melakukan pencarian para korban,” ungkap Herbet.

    Lebih lanjut Herbet mengungkapkan, sebelumnya para korban bersama keluarganya datang ke Desa Teluk Bogam menggunakan dua unit Bus, ada sekitar 40 orang yang datang ke Desa tersebut untuk berwisata.

    “Setelah mendengar kejadian sejumlah warga desa setempat langsung melakukan pencarian korban, ada sekitar 100 warga yang ikut melakukan pencarian korban,” ujarnya.

    (man/beritasampit.co.id)