Sampit ‘Kendalikan’ Enam Kabupaten

    Editor: Akhiruddin

    SAMPIT — Kantor Imigrasi Klas II Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI), Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur membawahi enam kabupaten yang ada di Provinsi Kalimantan Tengah. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Imigrasi Klas II TPI Sampit, Agung Prianto di sampit, Senin (18/3/2019).

    “Saat ini imigrasi Sampit membawahi enam kabupaten yakni kabupaten Kotawaringin Timur sendiri, kabupaten Katingan, kabupaten Seruyan, kabupaten Kotawaringin Barat, kabupaten Lamandau dan kabupaten Sukamara,” kata Agung Prianto.

    Untuk memudahkan pelayanan kepada kabupaten yang cukup jauh menurut Agung Prianto. Pihaknya sudah mengajukan permohonan untuk pembukaan cabang di Kabupaten Kotawaringin Waringin Barat, Pangkalan Bun ke pihak direktorat jenderal imigrasi.

    Hal itu dilakukan agar pihaknya mudah informasi dan pelayanan yang cepat kepada masyarakat yang ingin berurusan di imigrasi.

    “Sudah kami ajukan ke pihak Direktorat Jenderal Imigrasi, kita tunggu apa hasil keputusan dari mereka dulu. Dengan adanya kantor imigrasi di Pangkalan Bun, itu bisa memudahkan pelayanan untuk dua kabupaten tetangga dari Kotawaringin Barat,” tutur Agung Prianto. (im/beritsampit.co.id)