Ketua DPRD Angkat Bicara Isu Pergesaran Jabatan di Pemkab Sukamara

    Editor : Maulana Kawit

    SUKAMARA – Menjelang Akhir Maret 2019 semakin santer terdengar isu adanya pergeseran reshuffle untuk eselon II dan eselon III dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Sukamara.

    Perombakan dan pergeseran setingkat Kepala Bidang, Sekertaris Dinas/Badan serta Kepala Dinas/Badan dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Sukamara kemungkinan akan dilaksanakan pada akhir Maret atau awal April 2019.

    Santernya isu tersebut, membuat Ketua DPRD Sukamara Eddy Alrusnadi mengingatkan pihak terkait dengan pergeseran jabatan agar nantinya menempatkan orang yang tepat ditempat yang tepat.

    “Iya diharapkan menempatkan orang berdasarkan the right man on the right place yang merupakan salah satu unsur dalam manajemen SDM,” ujar Eddy Alrusnadi, Jumat (22/3/2019).

    Menurutnya, jika salah menempatkan orang ditempat yang salah maka akan menyebabkan kerusakan dan kehancuran, karena itu, Karya DPRD Sukamara meminta agar pada saat pergeseran jabatan nanti dapat menempatkan orang sesuai dengan kompetensinya sehingga bisa bekerja dengan optimal.

    “Dan jika menempatkan orang yang salah ditempat yang salah maka tunggu saja kehancurannya,” imbuh Eddy.

    Sebelumnya, Bupati Sukamara Windu Subagio mengatakan bahwa pergeseran setingkat Kepala Bidang, Sekertaris Dinas/Badan serta Kepala Dinas/Badan dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Sukamara kemungkinan akan dilaksanakan pada akhir Maret atau awal April 2019.

    ”Kemungkinan kalau tidak akhir Maret, April lah, karena memang menurut aturan 6 bulan setelah dilantik sebagai Bupati baru bisa melakukan perombakan. Untuk eselon II memalui job fit,” kata Windu Subagio, Kamis (7/2/2019).

    Windu mengatakan pihaknya juga telah melakukan evaluasi dan pemantauan kinerja jajarannya, sehingga nantinya yang akan menempati jabatan baru benar-benar orang yang tepat.

    “Kita evaluasi dulu, sebagai pertimbangan untuk diambil dalam menempatkan orang yang tetapt nantinya, sehingga nantinya berdampak pada meningkatnya kinerja dan pelayanan,” tukas Windu.

    (enn/beritasampit.co.id)