Juara FLSSN Tingkat Kabupaten Disiapkan Untuk Tingkat Provinsi

    Editor: A Uga Gara

    SUKAMARA – Sekertaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sukamara, Sugiyo mengatakan bahwa siswa-siswa yang akan dikirim untuk mengikuti Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLSSN) ke tingkat Provinsi Kalimantan Tengah untuk terus dibimbing sehingga siap berkompetisi.

    “Karena jadwal FLSSN tingkat Provinsi pada bulan Juni 2019 jadi masih ada waktu bagi pihak sekolah untuk mempersiapkan para siswa yang akan dikirim ke provinsi,” ujar Sugiyo saat menutup FLSSN tingkat Kabupaten di BPG Sukamara, Kamis (4/4/2019).

    Menurutnya, para siswa yang menjadi juara dalam FLSSN tingkat Kabupaten baik SD/MI maupun SMP/MTs merupakan siswa terbaik yang harus dipersiapkan dengan maksimal agar dapat memberikan hasil terbaik bagi Sukamara.

    Adapun perlombaan yang dipertandingkan dalam FLSSN SD sederajat tingkat Kabupaten adalah lomba menyanyi tunggal, lomba seni tari, pantomime dan Lomba gambar bercerita.

    Sedangkan untuk lomba FLASN SMP sederajat tingkat Kabupaten lomba kreativitas tari, kreativitas musik tradisional, lomba gitar duet, lomba menyanyi solo, lomba disain poster.

    “Untuk dinas sendiri terus mendukung dengan memberikan fasilitas bagi para peserta,” tukas Sugiyo.

    (enn/beritasampit.co.id)