GTK, PAUD dan Dikmas Kotim Ikut Bimtek di Palangka Raya. Ini Sasarannya?

    Editor: A Uga Gara

    SAMPIT – Sebanyak delapan Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), dan Pendidikan Masyarakat (Dikmas) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) peningkatan mutu di Palangka Raya, 10-13 Mei 2019.

    Bimtek dipusatkan di Balai Pengembangan PAUD dan Dikmas Kalimantan Tengah Jalan Tjilik Riwut Km 5,5 Palangka Raya.

    Sedangkan tujuannya dalam rangka seleksi GTK, PAUD dan Dikmas guna mewakili Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) ke tingkat nasional.

    “Bimtek peningkatan mutu GTK PAUD dan Dikmas dalam rangka penyiapan apresiasi seKalimantan Tengah tahun 2019,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotim Suparmadi usai melepas duta Kotim digedung BPG Mini, Sampit, Kamis (9/5/2019).

    Adapun 8 perwakilan Kotim diantaranya, Rusmawarni juara I guru KB/TPA/SPS, Lini Marlina juara I Pengelola KB/TPA/SPS, Ruskarminah juara I Tutor Kesetaraan, Herliani Rostati juara I Tutor Keaksaraan, Eko Supriyanto juara I Pengelola LKP, Yuliani Nengsih juara I Pengelola TBM, Farida juara I Penilik dan Arief juara I Kepala Sanggar Kegiatan Belajar.

    Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara Supia menjelaskan, pihaknya sudah melaksanakan seleksi tingkat kabupaten.

    “Hasil seleksi kabupaten ada delapan perwakilan. Bagi yang juara kalteng akan mewakili ke nasional,” kata Supia yang juga menjabat Kasi Pembinaan GTK PAUD Disdik Kotim.

    (Ifin/beritasampit.co.id)