Pengurus OSIS dan Polsek Cempaga Sambangi Warga Kurang Mampu

    Editor: A Uga Gara

    SAMPIT – Pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMK Negeri 1 Cempaga kerjasama dengan Polsek Cempaga mengadakan bakti sosial. Sasarannya, para warga kurang mampu terutama di Desa Cempaga Mulia Barat, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

    Kepala SMK Negeri 1 Cempaga Suwandi mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan salah satu tujuannya untuk meningkatkan rasa peduli dan menanamkan jiwa sosial kepada siswa terhadap warga kurang mampu yang ada disekitar lingkungan sekolah.

    “Hasil survei ada beberapa warga kurang mampu,” ujarnya kepada wartawan beritasampit.co.id, Senin (27/5/2019)/

    Suwandi menjelaskan, warga kurang mampu yang menerima sembako itu diantaranya, pertama Yahya (51), tidak bisa melihat sejak 2012 dikarenakan matanya terkena duri rotan sewaktu bekerja, sedangkan istrinya bernama Sitah (54) sebagai buruh tani, tinggal di sebuah rumah di atas tanah milik pemerintah. Alamatnya Jalan Yahya Usman RT 03 Desa Cempaka Mulia Barat.

    Kedua, lanjut Suwandi, Muliawati (53) bekerja sebagai buruh tani. Dia hanya mengandalkan orang yang menggunakan jasanya, tinggal di RT 07 Desa Cempaka Mulia Barat.

    Ketiga, Maesaroh (71) janda tua hidup sendiri dan tinggal di RT 09 Desa Cempaga Mulia Barat.

    Untuk yang keempat, sambung Suwandi, Sandi Hatana (47), Dia sakit stroke sejak 2014, sedangkan istrinya sebagai buruh tani dan tinggal di Jalan Tjilik Riwut Km 34 RT 015 Desa Cempaka Mulia Barat.

    Sedangkan yang kelima, tambahnya, Rohani (40). Dia tidak bekerja karena mengalami cacat bisu sejak lahir. Rohani tinggal di RT 018 Desa Cempaga Mulia Barat.

    “Mengenai pembelian sembako untuk warga kurang mampu berasal dari sumbangan siswa SMK Negeri 1 Cempaga serta dari Polsek Cempaga,” pungkasnya.

    (ifin/beritasampit.co.id)