Wujud Kepedulian Terhadap Sesama, Hipmi Kalteng Berbagi dengan Panti Asuhan

PALANGKA RAYA – Pengurus BPD HIPMI Kalimantan Tengah Periode 2019-2022 mulai menjalankan program-programnya setelah melakukan Konsolidasi Organisasi berupa Rapat Kerja Daerah pada bulan Maret yang lalu.

Salah satu program yang akan rutin dijalankan adalah Program HIPMI PEDULI, dimana kegiatan tersebut merupakan program berbagi kebaikan kepada masyarakat, terutama masyarakat yang kurang mampu.

“Kita semua tahu bahwa di Hipmi ini adalah kumpulannya para pengusaha-pengusaha muda, maka kami di Hipmi ini diingatkan tentang tanggungjawab sosial kepada masyarakat dan lingkungan,” ucap Ketua Bidang Infrastruktur, Perhubungan dan Property BPD HIPMI Kalimantan Tengah Erick Hufipraya Sabtu (7/9/2019).

Dia juga mengatakan bahwa kegiatan harapannya ini dapat diikuti oleh kawan-kawan pengusaha yang lain, sehingga semakin banyak kebaikan-kebaikan yang akan tercipta dan akan sedikit membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan.

“Rencananya program Hipmi Peduli tersebut akan dilaksanakan secara rutin setiap bulannya, kita akan mendatangi panti-panti asuhan dan tempat sosial lainnya untuk berbagi sedikit rejeki dari kami pengurus Hipmi,” kata Erick.

Adapun dalam kegiatan Hipmi Peduli tersebut pihaknya menyerahkan 250 Box Nasi dan lauknya ke dua Panti Asuhan diantaranya Panti Asuhan Ayah Bunda dan Panti Asuhan Budi Mulya.

Sementara itu pihak panti asuhan mengaku senang mendapat bantuan ini, dan berharap semoga apa yang di hajatkan oleh Pengurus Hipmi Kalteng dapat dikabulkan dan diberikan rejeki yang berlimpah.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut para pengurus Hipmi Kalteng mendampingi Erick Hufipraya diantaranya adalah Rusdi (Sekretaris Umum), Akhmad Rusdiyannoor (Wakil Sekretaris Umum) dan Ahmad Rojas (Anggota HIPMI Palangka Raya).

(apr/beritasampit.co.id)