Mencuat Lima Nama, Sosok Ini Akhirnya Terpilih Ketua IKA PMII Kalteng

Editor : Maulana Kawit

PALANGKA RAYA – Melalui agenda
Musyawarah Wilayah (Muswil), Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA (PMII) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), akhirnya terpilih sebagai Ketua. Yakni pimpinan Bank Kalteng cabang Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

Dalam persidangan sendiri mencuat lima nama bakal calon yang dominasi untuk dipilih sebagai ketua. Diantaranya Awaludin Noor, Abdul Mukti, Syamsuri Yusup, Abdul Helim, serta Tajuddinnor Asra.

Tajudinnor Asra saat memberikan sambutan
Tajudinnor Asra saat memberikan sambutan.

Terpilihnya pimpinan bank Kalteng tersebut atas dasar asas mufakat, seluruh peserta Muswil dalam rapat pleno untuk menyepakati kepengurusan IKA PMII pengganti Awaludinnor yang telah berakhir masa tugasnya diserahkan kepada Ketua baru Tajuddinnoor Asra.

Karir organisasi sediri, Tajuddinnor Asra pernah menjabat sebagai Ketua Komisariat PMII Universitas Palangka Raya di era tahun 1990-an.

Pemilihan ketua IKA PMII dilakukan dalam sebuah sidang yang dipimpin Sudarto dari PB IKA PMII langsung. Sementara peserta rapat merupakan perwakikan dari Kota Palangka Raya, Kotim, Kobar, Seruyan, Kapuas, serta Katingan.

“Semoga kedepannya, IKA PMII Provinsi Kalteng di bawah kepemimpinan Sahabat Tajuddinnor bisa lebih baik karena banyak program yang telah dirumuskan dalam rapat tadi,” tandas Awaludin Noor, mantan Ketua IKA PMII Kalteng, saat di asrama aula Asrama Haji Jalan G Obos, Kota Palangka Raya, Sabtu 14/09/ 2019 malam.

Tajudinnor sendiri menyebutkan, tugas sebagai Ketua IKA PMII kedepan adalah untuk menyusun kepengurusan supaya adanya roda keorganisasian yang baik.

“Ketika kesuksesan datang, karena dikelilingi oleh orang-orang hebat. Lewat IKA PMII ini kami yang pernah berkiprah di bawah bendera PMII bisa bernostalgia kembali,” demikian Tajudinnor.

(im/beritasampit.co.id).