Ketua DPRD Kotim Ajak Perempuan Terjun Politik, Ini Alasannya?

Ketua DPRD Kotim Dra Rinei

Editor : Maulana Kawit

SAMPIT – Kabupaten Kotawaringin Timur tahun depan akan menghadapi Pilkada terutama pemilihan bupati dan wakil bupati yang mana juga akan di beriringinan dengan pelaksaan pemilihan kepala desa secara serentak.

Dalam hal ini Ketua DPRD Kotim Dra Rinei mengingatkan kepada para tokoh perempuan yang ada dikotawaringin timur terutama putri daerah yang punya potensi baik itu dari segi SDM atau pendidikan dan ekonomi supaya tidak ragu untuk terjun ke dunia politik bahkan berpatisipasi pada saat pilkada ataupun pilkades mendatang.

”Perempuan harus ambil andil dalam hal pembangunan, artinya jangan ragu untuk terjun ke politik karena sekarang bukan saatnya lagi wanita hanya bisa bekerja di rumah semata, melainkan bisa juga menjadi berguna bagi nusa dan bangsa terutama daerah sendiri,” ungkap Rinie. Rabu (16/10/2019).

Selain itu dia juga mengatakan bagi kaum perempuan yang ingin mencalon sebagai kepala daerah siapa saja boleh mendaftar dan tidak perlu ragu dan bahkan dia meminta bagi yang punya potensi saat ini terutama yang ingin berbakti di desanya maka jangan ragu menyiapkan diri di pilkades mendatang.

”Ada dua agenda pemilihan kepala daerah dan saat ini masih tahap penjaringan bakal calon oleh setiap partai politik dan bagi yang ingin menjadi kepala desa sekarang pun harus sudah menyiapkan diri mulai daeri persyaratnya agar nantinya tidak ada kendala lagi,” jelas Rinie.

Ditambahkannya sejauh ini dari kaum perempuan yang sudah duduk sebagai kepala daerah belum ada di Kotim maka menurutnya perlu adanya perubahan baik dari kepala desa maupun kepala daerah.

“Kita ketahui ada beberapa orang saja yang saat ini duduk sebagai kepala desa dari perempuan, untuk kepala daerah sendiri belum ada, jadi tahun depan di 2020 kita harapkan muncul wanita-wanita tanguh dan yang punya SDM mumpuni mau mencalonkan diri,” tukasnya.

(drm/beritasampit)