Batal Jadi Tuan Rumah Porprov, Kobar Buktikan Dalam Prestasi

Bupati Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah

Editor : Maulana Kawit

PANGKALAN BUN – Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Hj Nurhidayah menegaskan meski Kobar batal jadi tuan rumah kegiatan Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Tengah (Porprov) pada tahun 2022 mendatang, namun Pemkab kobar tetap akan melanjutkan pembangunan Sport Center bertaraf Nasional dan akan membuktikan prestasi pada Porprov Kalteng.

“Dari awal juga saya selalu bilang jika kita tidak jadi tuan rumah kegiatan Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Tengah pada tahun 2022, pembangunan sarana dan prasarana olahraga akan tetap di laksanakan,” Kata Bupati Kobar Hj Nurhidayah, Kamis (17/10/2019) usai menghadiri Rapat Koordinasi Pengendalian pelaksanaan rencana pembangunan Kabupaten Kobar triwulan III.

Pembangunan Sport Center bertaraf Nasional itu merupakan wujud visi dan misi, dimana Pasangan Nurani dalam kampanye politiknya pernah berjanji akan membangun sarana dan prasarana olahraga yang representatif.

BACA JUGA:   Kepala SMAN 2 Kumai Drs. Ridwan Sebut 45 Siswanya Dipersiapkan Mengikuti Olimpiade Sains Nasional 2024

“Gagalnya Kobar sebagai tuan rumah bukan berarti kita hilang semangat, kita tetap harus terima hasil rapat itu dengan lapang dada karena dalam kompetisi pasti ada yang menang dan kalah, meski pun kita telah membuktikan kepada KONI Kalteng dengan Kobar menjadi tuan rumah rapat anggota KONI Provinsi Kalteng itu sebagai bentuk keseriusan kita menghadapi Porprov Kalteng tahun 2022, tapi kenyataan berkata lain, kita pun harus tetap semangat,” ujar Bupati Kobar Hj Nurhidayah dengan penuh semangat.

Kegagalan bukan akhir dari segalanya itulah yang diucapkan orang nomor satu di Bumi Marunting Batu Aji ini, kegagalan itu sebagai acuan Kobar akan menunjukan prestasi pada Porprov Kalteng tahun 2022 nanti.

BACA JUGA:   Kuncoro Candrawinata Bagikan Ratusan Paket Sembako Ramadan Kepada Karyawannya dan Warga Kurang Mampu

“Karena kita telah berkomitmen akan mengukir prestasi di Porprov Kalteng nanti maka saya harapkan agar KONI benar benar melakukan pembinaan terhadap atlet-atlet dari setiap cabang olahraga yang akan dilombakan dalam Porprov Kalteng nanti,” pesan Bupati.

Bupati juga menambahkan setelah sarana dan prasarana olahraga yang akan di bangunan oleh Pemkab Kobar selesai maka kedepannya Kobar akan mendapatkan kesempatan menjadi tuan rumah Porprov Kalteng atau event event yang lebih besar karena sport center yang di bangun mampu menampung 8000 orang dengan di lengkapi fasilitasi olahraga dengan standar Nasional.

(Man/beritasampit)