IPM-K Soroti Aset Pemda Kotim Terbengkalai di Palangka Raya

Istimewa. Sandi Ramadani Ketua umum IPM-K saat Tandatangani serah terima jabatan.

Editor : Maulana Kawit

PALANGKA RAYA – Himpunan mahasiswa Kotim yang kini telah berubah menjadi Ikatan Pelajar Mahasiswa Kotim (IPM-K) Palangka Raya.

Merupakan salah satu organisasi kedaerahan yang menjadi wadah berkumpulnya pelajar dan mahasiswa Kotim, selain wadah berhimpun juga menjadi wadah bersilahturahmi juga tempat menyampaikan keluh kesah para mahasiswa.

Eksistensi organisasi kedaerahan ini dikancah aktivis kampus tak bisa diragukan lagi, sejumlah kegiatan sosial kemasyarakatan dan kemahasiswaan juga kerap digelar.

Sandi Ramadani Ketua umum IPM-K Palangka Raya terpilih optimis akan menjaga eksistensi organisasi ini tetap eksis.

Aktivis muda ini juga menyoroti soal aset daerah, ia berharap pemerintah daerah segera melakukan renovasi bangunan barak yang sudah dibeli oleh pemerintah daerah di kota Palangka Raya.

BACA JUGA:   BPK-RI Lalukan Pemeriksaan, Kabarnya Terkait Kasus di Salah Satu Instansi di Kotim

“Karena memang sudah cukup lama bangunan itu terbengkalai tanpa adanya kepastian yang jelas kapan bangunan itu akan di renovasi,” ujarnya usai pelantikan IPM-K, belum lama ini.

Hal ini mengingat mahasiswa dan juga peminat untuk berkuliah dari Kabupaten Kotim di perguruan tinggi di Palangka Raya sangat banyak dan kebutuhan akan tempat tinggal sangat dibutuhkan.

“Kami berharap ada solusi yang cepat dan tepat, kami pengurus IPM-K siap menjadi mitra untuk membantu pemerintah daerah dalam rangka memperbaiki bangunan itu,” jelasnya.

Sebelumnya, Asisten I Setda H Nur Aswan, mewakili Bupati Kotawaringin Timur resmi melantik Pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Kotim Palangka Raya periode 2019-2020, Minggu (17/11 /2019).

BACA JUGA:   Tim SAR Palangka Raya Masih Cari Remaja Tenggelam, Lima Hari Pencarian Belum Ditemukan

Acara pelantikan yang mengambil tema “Melanjutkan Eksistensi Kepemimpinan Organisasi Yang Terintegritas dan Berkualitas” ini dilaksanakan di Aula Palangka Raya Universitas Palangka Raya.

Sejumlah pejabat juga dihadiri seperti Asisten III Setda Kotim Imam Subekti, Pengawas dan Pengelola Aset Daerah, Stap Pemda, Dewan Pembina dan Senior-Senior IPMK Palangka Raya, serta OKP Cipayung Se-kota Palangka Raya, dan juga Hima daerah Se-kota Palangka serta mahasiswa Kotim Palangka Raya.

Untuk memeriahkan acara pelantikan tersebut juga disuguhkan penampilan paduan suara dari Harmoni Kotim Palangka Raya dan juga hiburan tarian daerah oleh Sanggar Antang Mentaya IPMK Palangka Raya.

(Kawit/beritasampit)