Begini Progres Pengerjaan Pembangunan Jalan Mendawai – Katingan Kuala

PEMBANGUNAN BADAN JALAN : IST/BS - Asisten II Setda Katingan, Akhmad Rubama saat meninjau kelokasi lapangan pada Kamis (5/12/2019).

Editor : Maulana Kawit

KASONGAN – Pemerintah Kabupaten Katingan melaksanakan rapat pertemuan bersama pihak manajemen PT AUS dalam rangka pembahasan pembangunan jalan di Wilayah Hilir, di kantor Camat Kamipang, Desa Baun Bango, pada Kamis (5/12/2019).

Demikian disampaikan Kabag Humas dan Informasi Setda Kabupaten Katingan, Lusen, kepada beritasampit.co.id, Kamis (5/12/2019).

Rapat itu dipimpin Asisten II Setda Katingan Bidang Pembangunan dan Ekonomi, Akhmad Rubama didampingi instansi teknis dari Dinas PUPR serta pihak kecamatan dan kepala desa setempat. Kemudian, Dari pihak manajemen PT AUS dihadiri oleh manajer, Slamet Riyadi dan Ramadan selaku humas.

Menurutnya, dalam rapat itu telah disepakati beberapa poin, di antaranya pihak PT AUS segera membangun badan jalan yang dimaksud sebagaimana hasil cek lapangan yang telah dilakukan dengan ukuran panjang 5 Km dan lebar 30 meter.

BACA JUGA:   Dewan Minta PPPK Tingkatkan Kinerja dari Mutu Pendidikan dan Kesehatan di Katingan

Kemudian masyarakat tidak menuntut ganti rugi alias menghibahkan sepenuhnya lahan yang terkena pembangunan jalan baik di dalam HGU maupun di luar HGU itu sendiri.

“Jadi ini action progres pertama sebagai tahap awal oleh PT AUS itu,” imbuh Lusen.

Pembangunan jalan itu nantinya bakal menghubungkan wilayah Kecamatan Mendawai dan Katingan Kuala yang selama ini terisolasi karena belum adanya jalan darat. Pemerintah Kabupaten Katingan sendiri nantinya bakal menyambung dan meningkatkan badan jalan itu sampai tembus wilayah Kecamatan Mendawai.

BACA JUGA:   Sembilan Desa di Katingan Terisolir Jaringan Telekomunikasi, Diskominfo Usulkan ke Pemerintah Pusat

Oleh sebab itulah, menurut Lusen, pihak Pemerintah Kabupaten Katingan sejauh ini telah berupaya keras agar pembangunan badan jalan yang telah lama disepakati dan dilakukan rapat pembahasannya bersama pihak PBS yaitu PT AUS dan PT PEAK, segera terealisasi.

“Saat ini progres pengerjaan badan jalan itu dinilai masih minim. Dan saat sekarang ini PT PEAK telah memulai pengerjaan badan jalan. Namun yang belum memulai pekerjaannya adalah PT AUS,” ujarnya.

Usai melaksanakan rapat, kegiatan dilanjutkan turun kelapangan untuk melihatnya dan mengecek persiapan pembangunan badan jalan yang dipimpin Asisten II Setda Katingan Bidang Pembangunan dan Ekonomi, Akhmad Rubama beserta jajarannya dan pihak perusahaan.

(nas/beritasampit.co.id)