Begini Candaan Sugianto ke Nadalsyah di Rakerwil IV PAN Kalteng

Istimewa. Sugianto Sabran bersama Nadalsyah nampak harmonis di acara Rakerwil IV PAN Kalteng.

Editor : Maulana Kawit

PALANGKA RAYA – Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL) IV PAN yang berlangsung di hotel Bahalap Sabtu sore (14/12/19) ramai dengan tepukan tangan peserta pada momen sambutan yang dibawakan Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran.

Pasalnya Gubernur Sugianto menyinggung kehadiran Bupati Barito Utara H Nadalsyah yang digadang-gadang jadi calon Gubernur Kalteng pada 2020 mendatang.

Sugianto mengakui kinerja H Nadalsyah yang baik memimpin Barito Utara, menurutnya sebagai ‘petarung’ sejati wajib mengakui rivalnya bila memang apa yang dilakukannya memang bagus.

BACA JUGA:   Pemprov Gelar Rakor Optimalisasi Penyelenggaraan Pemerintah di Daerah untuk Menyinkronkan Program

“Kalo bupatinya baik, saya pasti akan lebih tertantang. harus diakui (kebaikannya) itu. Petarung sejati itu tidak mengenal takut pada lawannya, kalo baik ya harus diakui baik,” ucap Sugianto yang langsung diwarnai tepuk tangan peserta.

Yel-yel Koyem! Koyem! Koyem! dari peserta RAKERWIL PAN ini juga semarak mewarnai dalam pidato Gubernur.

“Pak Koyem jadi ya syukur alhamdulilah, kalo saya yang jadi ya syukur alhamdulilah, tidak ada yang sakti di dunia ini, tugas kita meyakinkan masyarakat Kalimantan Tengah saja,” tambah Gubernur Sugianto dalam pidatonya.

BACA JUGA:   Tingkatkan Silahturahmi Keluarga Besar RSUD Palangka Raya Gelar Buka Puasa Bersama

Pak Koyem 2024 aja… Dinda (Sugianto) lanjutkan aja. Ini kan kebaikan pasti mendatangkan kebaikan juga kelakar yang juga harapan Sugianto.

Sugianto juga mengimbau agar keharmonisan Pilkada bisa dirasakan masyarakat.

“Belajar dari Pilpres, tidak ada habisnya politik itu. Duduk bersama dalam rumah Betang untuk menggapai keharmonisan Kalteng,” pungkasnya.

(Gby/BeritaSampit.co.id)