Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kumpulkan 184 Lembar Foto Sukamara Tempo Dulu

Sukamara Tempo Dulu : ENN/BS - Wakil Bupati Sukamara H Ahmadi saat melihat-lihat dokumen foto Sukamara Tempo Dulu.

SUKAMARA – Sebanyak 184 lembar foto-foto berlatar belakang tahum 1940 an hingga 1990 an disertai dengan keterangan tersusun rapi di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sukamara.

Dokumen foto tersebut dikumpulkan dari masyarakat Sukamara yang masih menyimpan foto-foto dimasa lalu.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Sukamara, Karyono mengatakan bahwa sebagian besar foto bertema Sukamara Tempo Dulu merupakan sumbangan masyarakat Sukamara yang ingin melestarikan dokumen foto zaman dulu agar dapat dipelajari dan menjadi arsip daerah.

BACA JUGA:   Pemkab Sukamara Salurkan Bansos CPP dan BLT-DD di Kecamatan Pantai Lunci

“Saya berharap kepada masyarakat Sukamara yang mempunyai foto zaman dulu yang belum kami cetak, kami mohon kiranya memberikan kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah,” harap Karyono, Senin (30/12/2019).

“Jika masyarakat mau memberikan foto Sukamara zaman dulu itu akan menambah koleksi di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah,” lanjut Karyono.

Menurutnya, pengumpulan dokumen foto Sukamara berlatar belakang tahun 1940 an hingga 1990 an agar menjadi mengingat bahwa Kabupaten Sukamara memiliki masa lalu yang bisa dikenang.

BACA JUGA:   Sukseskan Program PPTPKH, Pj Bupati Sukamara Siapkan Beberapa Langkah

“Dokumen foto ini manfaatnya bahwa Sukamara memilili masa lalu, dan masa lalu akan sirna jika kita tidak memiliki arsip,” terang Karyono.

“Foto- foto ini menjadi arsip Kabupaten Sukamara tempo dulu yang bisa dinikmati oleh masyarakat,” tukas Karyono. (enn/beritasampit.co.id)