Tiga Bulan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kumpulkan Foto Sukamara Tempo Dulu

Sukamara Tempo Dulu : ENN/BS - Wakil Bupati Sukamara H Ahmadi saat melihat-lihat dokumen foto Sukamara Tempo Dulu.

SUKAMARA – Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Sukamara, Karyono menerangkan pihaknya menerjunkan petugas dari Kearsipan untuk mengumpulkan foto-foto Sukamara berlatar belakang tahun 1940 an hingga 1990 an.

Foto-foto tersebut di cetak ulang dengan ukuran yang lebih besar lalu dipamerkan dalam momen Sukamara Tempo Dulu.

“Alhamdulillah selama tiga bulan kami berusaha mengumpulkan foto-foto ini bersama teman-teman yang menghasilkan dokumen foto dari tahun 40 an sampai 2000 an semua kita dapat,” kata Karyono, Senin (30/12/2019).

Hingga saat ini sebanyak 184 lembar foto-foto berlatar belakang tahum 1940 an hingga 1990 an disertai dengan keterangan tersusun rapi di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sukamara.

BACA JUGA:   Lapas Sukamara Usulkan 65 Warga Binaan Mendapat Remisi Idul Fitri

Dokumen foto tersebut dikumpulkan dari masyarakat Sukamara yang masih menyimpan foto-foto dimasa lalu.

Karyono mengatakan bahwa sebagian besar foto bertema Sukamara Tempo Dulu merupakan sumbangan masyarakat Sukamara yang ingin melestarikan dokumen foto zaman dulu agar dapat dipelajari dan menjadi arsip daerah.

“Saya berharap kepada masyarakat Sukamara yang mempunyai foto zaman dulu yang belum kami cetak, kami mohon kiranya memberikan kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah,” harap Karyono,

BACA JUGA:   Pemkab Sukamara Salurkan Bansos untuk Warga di Kecamatan Jelai

Menurutnya, pengumpulan dokumen foto Sukamara berlatar belakang tahun 1940 an hingga 1990 an agar menjadi mengingat bahwa Kabupaten Sukamara memiliki masa lalu yang bisa dikenang.

“Dokumen foto ini manfaatnya bahwa Sukamara memilili masa lalu, dan masa lalu akan sirna jika kita tidak memiliki arsip,” terang Karyono.

“Foto- foto ini menjadi arsip Kabupaten Sukamara tempo dulu yang bisa dinikmati oleh masyarakat,” tukas Karyono. (enn/beritasampit.co.id)