Menyejukan Komentar Supian Hadi Terkait Pilkada Serentak Tahun 2020

Keterangan foto : Put/BS- Bupati Kotim Supian Hadi

SAMPIT – Kalimantan Tengah tahun ini akan melaksanakan pemilihan serentak Gubernur dan Wakil Gubenur serta Bupati dan wakil Bupati Kotawaringin Timur. Proses tahapan Pilkada serentak tahun 2020 mulai dilakukan pihak penyelenggara pemilu dari awal bulan Januari hingga September mendatang.

Upaya pemerintah Provinsi dan Pemda Kotim dalam mensukseskan agenda besar ini terus gencar dilakukan, selain persiapan anggaran juga menjamin pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Demikian diungkapkan Supian Hadi mengiatkan semua komponen untuk sama-sama mensukseskan agenda demokrasi ini, Bupati muda yang memimpin Kotim dua periode ini juga berharap peran aktif masyarakat dalam ikut berpartisipasi dalam pemilu. .

BACA JUGA:   Isi Waktu di bulan Ramadan, WBP Perbanyak Ibadah di Masjid At Taubah

“Sebentar lagi kita akan menyelenggarakan pesta demokrasi yaitu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kotim, Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng pada bulan September mendatang,” ucap Bupati Kotim Supian Hadi, Kamis 16 Januari 2020.

Supian Hadi meminta kepada seluruh masyarakat Kotim untuk tidak golput pada pemilu nanti, Bupati yang dikenal memiliki talenta menyanyi ini juga menyakini masyarakat Kalteng telah dewasa dan cerdas menghadapi pemilu. Terbukti di Pileg dan Pilpres yang lalu Kalteng tergolong Provinsi yang aman dalam dan kondusif.

BACA JUGA:   Ciri-ciri Korban Tenggelam di Desa Luwuk Bunter Diketahui Asal Daerah Timur

“Pilihlah pemimpin yang bisa mensejaterahkan dan memajukan Kotim dan Provinsi Kalteng dan masyarakatnya, pemimpin yang siap menerima masukan dan keluh kesah masyarakat, serta harus jadi pemimpin yang merakyat dan disenangi masyarakatnya,” akhirnya.

(Put/Beritasampit)