Pemkab Katingan Ingin Banyak Masukan Tentang Rencana Pembangunan 

CAFFE MORNING : Ist/BS - Suasana Pemkab Katingan saat gelar Coffee Morning, di pendopo rumah jabatan Bupati Katingan, Rabu, 29 Januari 2020.

KASONGAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan menggelar acara coffee morning bersama pimpinan DPRD, unsur FKPD, para kepala OPD dan juga tokoh masyarakat serta undangan lainnya di pendopo rumah jabatan Bupati Katingan, Rabu, 29 Januari 2020.

Acara coffee morning dibuka oleh Bupati Katingan Sakariyas, SE yang langsung diselingi tanya jawab dengan sejumlah undangan yang hadir terkait rencana pembangunan Kabupaten Katingan kedepannya, baik yang sedang dijalankan dan juga yang telah dijalankan.

Mantan Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kasongan ini, mengatakan acara coffee morning tersebut dalam rangka menjalin silaturahmi antara Pemkab Katingan dengan pimpinan DPRD, unsur FKPD, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan undangan lainnya.

BACA JUGA:   Pj Bupati Katingan Buka High Level Meeting TPID

“Silaturahmi ini sangat penting artinya sebab sejak menginjak tahun baru 2020 kita belum melakukan silaturahmi dan baru hari ini terlaksana,” tutur Sakariyas.

Dengan adanya kegiatan itu, menurut Sakariyas, agar bisa mendapatkan banyak masukan dari peserta coffee morning mengenai apa-apa yang sedang dilakukan, dan telah dilakukan serta yang mau dilakukan.

Ia menambahkan, bahwa dirinya dan Sekda Katingan Nikodemus, baru-baru ini menghadiri penyerahan SAKIP di Provinsi Bali.

“Itu dalam acara penerimaan sistem akuntalibitas kinerja pemerintah, yaitu penilaian untuk Kabupaten Katingan tahun 2018,” katanya.

Namun, penilaian sistem akuntabilitas kinerja pemerintah, untuk Kabupaten Katingan masih mendapat nilai CC. “Nilainya 56,9 meski naik dari sebelumnya kita tetap dapat CC dan harapan saya untuk penilaian tahun 2019 dan 2020 wajib  hukumnya bisa meningkat dapat nilai B,” pungkasnya.

BACA JUGA:   Pemkab Katingan Gelar Bimtek Terkait Pengguna Aplikasi E-regulasi dalam Upaya Modernisasi dan Efisiensi Pelayanan Publik

Pad acara coffee morning hadiri dari pihak FKPD, Ketua DPRD Marwan Susanto dan dua Wakilnya, Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah SIK. Kemudian, Dandim 1015 Sampit Letkol CZI Ahmad Safari, Perwira Penghubung Mayor Inf Supriyanto, Ketua Pengadilan Negeri Kasongan Rudita Setya Hermawan, perwakilan Kajari, Kalapas Narkotika kelas II Kasongan Ahmad Hardi, dan juga turut hadir Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Kalteng, Ilham Jaya.

(Nas/beritasampit.co.id)