Mahasiswa KKL STAI Kapuas Gelar Festival Anak Saleh di Desa

FOTO BERSAMA : Fai/BS - Foto mahasiswa KKL bersama Kades (baju putih tengah) dan pejabat Desa Palangkau Lama usai pembukaan acara, Sabtu 1 Februari 2020.

KUALA KAPUAS – Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Kapuas menggelar festival anak-anak saleh di desa Palangkau Lama Kecamatan Kapuas Murung, Kabupaten Kapuas Sabtu, 1 Februari 2020.

Kegiatan yang bertemakan, “Bahagia Bersama Generasi Allah, Cinta Alquran dan Cinta Rasul” itu dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 01-02 Februari 2020.

Ketua Panitia, Isman Hakim dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa karena telah mendukung setiap kegiatan tersebut, “Terima kasih kepada Kepala Desa Palangkau Lama karena selalu mendukung setiap kegiatan yang kami adakan,” ucapnya.

BACA JUGA:   Edy Pratowo Salurkan Beras Subsidi untuk Pasar Murah di Kabupaten Kapuas

Lanjut Isman, selama bebeberapa pekan ini mahasiswa KKL di desa tersebut memperhatikan semangat anak-anak dalam hal keagamaan, atas dasar itu kata Isman, sehingga diadakan festival anak saleh tersebut.

Sementara itu, Ketua PKK Desa Palangkau Lama, Rabiatul Adawiyah berharap dengan adanya kegiatan tersebut, anak-anak jadi berani tampil didepan umum, dan memunculkan bakat dalam diri mereka.

“Semoga bisa membiasakan anak-anak tampil didepan umum, dan memunculkan bakat dalam diri mereka,” harapnya.

BACA JUGA:   Edy Pratowo Salurkan Beras Subsidi untuk Pasar Murah di Kabupaten Kapuas

Sedangkan Kepala Desa Palangkau Lama, H. Karlansyah, S.Sos menyambut baik kegiatan yang diadakan Mahasiswa tersebut.

“Kami sangat mengapresiasi kepada adek-adek mahasiswa, atas terlaksananya kegiatan ini, dan kami akan menambah hadiah untuk peserta terbaik,” tuturnya saat sambutan sekaligus membuka acara secara resmi.

Diketahui, bahwa lomba dalam kegiatan tersebut terdiri dari 4 kategori yakni lomba azan, lomba menghafal surah pendek, lomba membaca Alquran dan lomba fashion show busana muslim, yang diikuti anak-anak TPA Al-Amin Desa Palangkau Lama.

(Fai/beritasampit.co.id)