H Rasyid Berbagi Tips Sukses, Yuk Simak!

FOTO BERSAMA : Ist/BS - Ketua Karang Taruna Kalteng, Abdul Hafid (Kanan) dan Ketua KNPI Kalteng Rahmad Handoko (kiri) saat berfoto bersama H Rasyid AS (Kedua dari Kanan) selepas acara silaturahmi akbar di Pangkalan Bun, Sabtu 14 Februari 2020 malam.

PANGKALAN BUN – Tokoh pengusaha sukses Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) H Abdul Rasyid AS berbagi tips sukses menjadi pengusaha maupun menjadi pemimpin, ia mengingatkan agar masyarakat Kalimantan Tengah (Kalteng) jangan hanya jadi penonton.

Dikatakannya, bahwa seyogyanya masyarakat Kalteng sudah ambil bagian dalam beberapa hal. Diantaranya jadi pengusaha, manager dan pemimpin juga, “Tunjukan bahwa kita mampu dan bisa,” kata pengusaha nasional ternama tersebut Sabtu, 14 Februari 2020 malam.

BACA JUGA:   Gempa di Tuban Terasa Hingga Kotawaringin Barat

Ia dan keluarganya, menggelar silaturahmi secara besar-besaran. Dimana mengundang banyak tokoh, baik tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda dan mahasiswa se-Kalteng di kediamannya di Pangkalan Bun. Ia memotivasi agar masyarakat bisa maju.

“Peluang masih banyak dan kesempatan masih terbuka, jadi jangan mudah menyerah. InsyaAllah kesuksesan akan diraih, dan akan didapat. Asal tentunya, harus bersungguh-sungguh,” tutur Rasyid pada kegiatan silaturahmi akbar itu.

BACA JUGA:   Kapolres Kobar dan Insan Pers Bagikan Takjil dan Buka Puasa Bersama

Adapun dalam kepemimpinan, ia berharap dapat memilih pemimpin, hendaknya masyarakat jangan sampai cek-cok, apalagi terbelah, “Karena yang rugi, ya kita juga kan nantinya,” tukasnya.

Hadir dalam kesempatan itu, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran dan para tokoh ternama lainnya. Seperti Ketua MUI Kalteng KH Anwar Isa, PW Muhammadiyah Kalteng Dr H Ahmad Syar’i, Ketua LDII Kalteng Wahyudi, Ketua NU Kalteng Wahyudi F Dirun serta Anggota DPR-RI Kalteng H Agustiar Sabran.

(Shp/beritasampi.co.id)