Setiap Tahun Kotim Selalu Kekurangan Peserta MTQ

Ilham/BS - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kotim, H. Samsudin, bersama Sekda Kotim, Halikinnor dalam acara pembukaan festival anak saleh Indonesia ke XIII, Tingkat Kabupaten Kotim, tahun 1441 H/2020, Jumat 21 Februari 2020.

SAMPIT – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Samsudin, menyoroti pembinaan terhadap generasi penerus yang dipersiapkan untuk Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di Kotim masih kurang. Hal ini memang seharusnya menjadi bahan intropeksi pemerintah Kabupaten Kotim, bagaimana mencari solusinya.

“Kita lihat perjalanan setiap MTQ kita selalu kekurangan peserta, harapan kita bisa mencetak generasi Qur’ani untuk bisa mengikuti MTQ dari tingkat bawah sampai ke tingkat teratas,” ungkap Samsudin saat memberikan sambutan dalam acara festival anak saleh Indonesia ke XIII, Tingkat Kabupaten Kotim, Jumat 21 Februari 2020.

BACA JUGA:   Berikut Jadwal Kapal PT Pelni Dari Sampit Untuk Maret April 2024

Menggalakan kembali organisasi remaja masjid, menjadi salah satu cara dalam upaya membangkitkan kembali semangat menanamkan pendidikan agama generasi penerus dari tingkat bawah sampai remaja.

“Dengan banyaknya masjid memiliki organisasi seperti dulu, ada kala pelatihan baik membaca Al-Qur’an, berpidato dan dilatih membawa acara dan kegiatan lain. Ini semua dikoordinir dengan baik, maka akan tumbuh anak kita sebagai generasi bangsa yang benar memahami Al-Qur’an, bisa membaca, menulis dan tahu isi kandungan Al-Qur’an,” paparnya.

BACA JUGA:   Begal Bersajam Dilumpuhkan Personel Brimob

Dengan adanya kegiatan festival anak saleh Indonesia itu, samsudin berharap akan tumbuh generasi beriman dan bertaqwa, apalagi pada 9 april 2020 nanti, Kotim akan menjadi tuan rumah festival tersebut tingkat provinsi.

“Hasil tingkat kabupaten ini begitu selesai dan ada juara. Dari dewan hakim perlu pembinaan yang maksimal untuk meraih prestasi di provinsi. Target kita harus sukses berprestasi di Fasi tingkat provinsi dan Kotim bisa meraih juara umum,ini harapan kita,” tandasnya.

(Cha/beritasampit.co.id)