Percepatan Pembangunan Desa Masih Bergantung Dengan Kabupaten

Berita Sampit
Drm/BS - M Abadi saat Meninjau Jalan Salah-satu Desa di Kecamatan Mentaya Hulu Baru Ini.

SAMPIT – Legislator partai PKB Kotawaringin Timur (Kotim) M Abadi menilai pengembangan infrastruktur di pedesaan masih bergantung pada pemerintah daerah atau Kabupaten.

Hal ini diutarakannya mengingat masih seriusnya masalah yang dihadapi oleh pemerintah desa, berkaitan dengan peningkatan ekonomi maupun infrastruktur yang saat ini masih terjadi.

“Dalam hal ini kita minta pemerintah daerah, khususnya dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa melakukan pembinaan yang maksimal agar segala masalah yang dihadapi oleh pemerintah desa saat ini bisa terpecahkan,” Ungkapnya Kamis, 27 Februari 2020.

BACA JUGA:   Seorang Wanita Ditemukan Tewas Gantung Diri di Desa Pelantaran

Selain itu ketua Fraksi PKB DPRD Kotim ini juga berharap pemerintah desa lebih terbuka dalam hal pengelolaan anggaran desanya agar tidak lagi muncul kecurigaan publik dan menghindari dampak-dampak negatif lainnya.

“Selama ini kita lihat banyak sumber pendapatan desa yang belum bisa dimaksimalkan, karena pokus pada pembangunan infrastruktur yang kita lihat masalahnya belum terpecahkan, untuk itu instansi terkait harus memberikan solusi dan bimbingan,” Tukasnya.

BACA JUGA:   Mahasiswa IAIN Palangka Raya Ikuti Tes Wawancara Beasiswa BI

(Drm/beritasampit.co.id)