Ratusan Masyarakat Saksikan Pembuka MTQ IX Kabupaten Sukamara

Serahkan Piala : ENN/BS - Ketua LPTQ Sukamara, H Ahmadi saat menyerahkan piala bergilir ke Bupati Sukamara Windu Subagio untuk diperebutkan dalam MTQ IX di Balai Riam.

SUKAMARA – Ratusan masyarakat Kecamatan Balai Riam memadati pembukaan MTQ ke IX tingkat kabupaten Sukamara yang dipusatkan di Desa Bukit Sungkai.

Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) IX tingkat kabupaten yang menjadi agenda rutin itu, dibuka langsung oleh Bupati Sukamara, Windu Subagio dan dihadiri oleh pejabat dilingkungan Pemkab Sukamara.

Windu Subagio mengatakan bahwa MTQ mempunyai posisi yang sangat vital dalam rangka membangun mental spiritual dan akhlak bangsa.

BACA JUGA:   Peringati HKG PKK ke-52, Pj Bupati Sukamara Gelar Gerakan Tanam Cabai 

“Al-Qur’an merupakan sumber pengetahuan serta mengandung nilai-nilai kehidupan yang mengajarkan tentang nama yang benar dan yang salah,” jelas Windu.

“Mana yang baik dan mana yang buruk, mama yang sejati dan mana yang palsu,” lanjut Windu.

Melalui perhelatan MTQ tingkat Kabupaten Sukamara ini, Bupati Sukamara mengajak seluruh masyarakat untuk berzikir dan bertafakur membangun akhlak dan peradaban khususnya di Kabupaten Sukamara.

BACA JUGA:   Pemkab Sukamara Akan Tambah Fasilitas dan Pelayanan Mall Pelayanan Publik

“Saya ingin mengajak kita semua untuk berzikir dan bertafakur membangun akhlak dan peradaban,” tukas Windu. (enn/beritasampit.co.id)