Tingkatkan Kepuasan Peserta, FKTP Kotim Siap Terapkan Antrean Elektronik

BPJS For BS : Ist/BS - Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sampit Adrielona saat memberikan sosialisasi.

SAMPIT – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar Primery Class Sosialisasi Implementasi atrean elektronik Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan di titik layanan yang berhubungan langsung dengan peserta JKN-KIS.

“Untuk dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada peserta JKN-KIS, tentunya inovasi-inovasi harus terus dilakukan agar masyarakat bisa semakin puas dengan layanan yang diberikan. Seperti halnya dengan inovasi baru yang sekarang ini Titi antrean berbasis online yang dimana langsung terkoneksi dengan aplikasi mobile JKN akan membuat masyarakat semakin mudah untuk mengambil nomor antrean,” Ucap Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sampit Adrielona, Minggu, 1 Maret 2020.

BACA JUGA:   Narapidana Bergama Hindu Dapat Remisi  Hari Raya Nyepi

Terpisah, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kotim Erdiana mengatakan, pihaknya menyambut baik adanya inovasi baru yang diberikan oleh BPJS Kesehatan, tidak hanya itu saja pihaknya juga sangat mendukung ditetapkannya antrean elektronik yang akan diimplementasikan di Maret mendatang, sebab bisa meningkatkan pelayanan dan kepuasan peserta.

“Dengan adanya antrean elektronik yang akan diterapkan, saya berharap bisa membantu masyarakat karena masyarakat bisa lebih efisien terhadap waktu dan peserta juga akan bisa memperkirakan kapan ia akan bertemu dengan dokter yang melayani. Kami sangat mendukung inovasi antrean elektronik ini. Mari kita bersama-sama memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” Pungkasnya.

BACA JUGA:   Pemkab Kotim Gelar Safari Ramadan Perdana di Kecamatan Kota Besi

(Put/Beritasampit.co.id)