Ketua MPR: Ekonomi Nasional tidak Boleh Lumpuh Karena Takut Corona

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. Dok: Istimewa

JAKARTA— Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengingatkan kepada warga bahwa takut dan cemas karena meluasnya penyebaran wabah nCoV-19 jangan sampai menyebabkan lumpuhnya perekonomian nasional.

“Rasa cemas dan kehati-hatian jangan sampai menghentikan atau mengurangi keseluruhan aktivitas masyarakat dalam skala ekstrim,” kata Bamsoet, Senin, (9/3/2020).

Bamsoet berujar, terpenting untuk diwaspadai dan disikapi oleh semua pihak adalah fakta bahwa wabah nCoV-19 sudah menimbulkan kerusakan cukup serius bagi perekonomian, termasuk ekonomi nasional.

BACA JUGA:   Cuaca Ekstrem di Kalteng dan Kalbar, Legislator Golkar: Pemerintah Harus aktif Lakukan Mitigasi Bencana Alam

“Gambaran tentang kerusakan itu sudah menjadi pemberitaan dalam beberapa pekan terakhir. Lalu lintas ekspor-impor menurun karena melemahnya permintaan,” tandasnya.

Untuk itu, mantan Ketua DPR RI berharap kehidupan harus tetap berjalan sebagaimana mestinya, agar kerusakan akibat penyebaran wabah nCov-19 tidak semakin parah.

“Setiap orang harus berani tetap bekerja, kegiatan produksi dan perdagangan tidak boleh berhenti, aktivitas belajar anak dan remaja harus tetap berjalan,” tuturnya.

BACA JUGA:   MK Perpanjang Masa Jabatan Kepala Daerah Hasil Pilkada 2020

Mesti begitu, pemerintah untuk terus mengkreasi langkah-langkah atau kebijakan stimulus ekonomi guna merespons kerusakan akibat kecemasan pada wabah virus corona novel (nCoV-19).

“Stimulus ekonomi sangat diperlukan agar kerusakan yang terjadi saat ini tidak semakin parah,” pungkas Bambang Soesatyo.

(dis/beritasampit.co.id)