Pengadilan Tinggi Kalteng Lantik Dua Hakim Tinggi

PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN : AUL/BS - Dua Hakim Tinggi saat diambil sumpah jabatan.

PALANGKA RAYA – Pengadilan Tinggi melantik dua (2) Hakim Tinggi, kedua hakim ini yaitu Abdul Rauf  dan Mohammad Noor sebagai Hakim Tinggi Palangka Raya. Rabu 11 Maret 2020.

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang sidang Pengadilan Tinggi Palangka Raya  sekaligus Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan.

Pengambilan Sumpah Jabatan dipimpin langsung  Ketua Pengadilan Tinggi Palangka Raya, Mochamad Hatta. Ia berharap dengan dilantik dan diambil sumpah jabatan. Kedua hakim dapat menjalankan profesinya dengan sebaik-baiknya.

“Berharap dapat menjalankan tugas sesuai fungsi dan tugas-tugas dalam membantu pimpinan dalam pengawasan dan pembinaan. Pengawasan internal/HATIWASBID maupun eksternal/HATIWASDA,” Mochamad Hatta.

Untuk diketahui pelantikan ini disaksikan oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Palangka Raya, para Hakim Tinggi, Ketua Pengadilan Negeri Palangka Raya, Panitera/Plh Sekretaris Pengadilan Tinggi Palangka Raya, ibu-ibu Dharmayukti Karini, dan seluruh pejabat/staf Pengadilan Tinggi Palangka Raya serta tamu undangan dan keluarga besar Abdul Rauf dan Mohammad Noor.

Setelah berakhirnya acara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan dilanjutkan dengan foto bersama dan kemudian acara ramah tamah dari kedua Hakim Tinggi yang baru dilantik tersebut.

(aul/beritasampit.co.id)