Bupati Kotim : Segera Lapor Jika Ada Hal yang Terindikasi Mengganggu Kamtibmas

SALAM KOMANDO : ILHAM/BERITA SAMPIT - Bupati Kotim, Supian Hadi bersama jajaran unsur Muspida dan juga pasukan Anti teror dari Kopassus, di halaman gedung BI Sampit, jumat 13 maret 2020.

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi, mengajak agar dalam menjaga Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), bukan hanya tanggung jawab Pemerintah, melainkan juga peran masyarakat.

Terutama ditahun politik ini, yang mana Kotim akan dihadapkan dengan pesta demokrasi lima tahunan yakni Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati maupun Gubernur Kalimantan Tengah.

“Bagaimana pun, Kamtibmas adalah kunci keberhasilan dari sebuah pembangunan, karena jika kamtibmas berjalan baik makan pembangunan akan berjalan, jika tidak baik maka tidak akan berjalan, dan tujuan kita untuk mensejahterakan masyarakat juga tidak akan tercapai,” kata Supian Hadi, saat menhadiri latihan anti teror di Gedung BI Sampit, Jumat 13 Maret 2020.

Dirinya juga mengimbau, jika ada indikasi kelompok maupun warga yang mencurigakan, agar kiranya masyarakat sigap membantu dengan melaporkan ke pihak RT, RW maupun aparatur hukum setempat.

“Jangan main hakim sendiri jika memang melihat ada yang mencurigakan. Segera laporkan, sehingga pencegahan akan hal yang tidak diinginkan bisa cepat teratasi,” paparnya.

Sementara berkaitan dengan latihan anti teror oleh tim dari Koppasus, sebagai Kepala Daerah, dirinya sangat mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih pada TNI, Polri serta instansi maupun intitusi yang tergabung dalam kegiatan itu.

“Latihan yang dilakukan Kopassus ini sangat membantu, apalagi daerah kita ini sebentar lagi akan ada Pilkada, mudah-mudahan dengan latihan bisa mempererat kerjasama antar kopassus dan pemerintah Kotim,” tandasnya.

(Cha/beritasampit.co.id)