Pemerintah Kecamatan Teluk Sampit dan Desa Ujung Pandaran Gelar Doa Tolak Bala, Cegah Covid-19

DOA BERSAMA : ARIFIN/BERITA SAMPIT - Warga desa bersama Camat, Kades, anggota Pospol, Danposramil Teluk Sampit saat memanjatkan doa tolak bala, Jumat 27 Maret 2020.

SAMPIT – Desa Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), menggelar tolak bala. Salah satu tujuannya, bermunajat kepada yang maha Esa agar warganya terhindar pandemis Corona Virus Disease (Covid-19). Doa bersama itu dipusatkan diteras kecamatan setempat.

“Doa yang kami panjatkan doa tolak bala, semoga doa-doa yang sudah dipanjatkan tadi dikabulkan yang maha kuasa,” ucap ustaz Nuriyadi usai membacakan doa bersama, Jumat 27 Maret 2020.

BACA JUGA:   Praperadilan Penahanan dan Penangkapan Candra Mulai Bergulir, Saksi Sebut Melihat Secara Langsung Kejadian

Meskipun hingga saat ini masyarakat yang ada di Kecamatan Teluk Sampit masih dalam keadaan aman-aman saja. Namun, perlu juga dilakukan antisipasi, salah satunya melalui doa.

“Selain mengadakan doa tolak bala, kami juga mengadakan disinfaktan ke sejumlah fasilitas umum,” kata Camat Teluk Sampit Juliansyah.

Senada disampaikan Kepala Desa Ujung Pandaran Aswin Nur. Dirinya bersama ketua RT/RW, perangkat desa dan warga dilibatkan untuk sama-sama berdoa agar desa terhindar dari pandemis virus corona.

BACA JUGA:   Polres Kotim Musnahkan Sabu-Sabu Senilai Ratusan Juta Rupiah

“Mudah-mudahan yang maha kuasa mengabulkan doa-doa kami, semoga warga kami terhindar dari wabah virus corona yang saat ini melanda dunia termasuk di indonesia,” ucapnya. (ifin/beritasampit.co.id).