Update Covid-19 : PDP di Katingan 2 Orang

IST/BERITA SAMPIT -Robertus Pamuriyanto

KASONGAN – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan Robertus Pamuriyanto, mengatakan jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) di Katingan bertambah dari sebelumnya 1 orang kini menjadi 2 Orang.

Hal ini dipertegas, menyusul beredar informasi di tengah masyarakat Katingan, bahwa terdapat 1 orang positif Corona.

“Iya tadi, beredar kabar bahwa di Katingan katanya, 1 orang Positif corona,” terang Esti salah satu warga Kasongan.

Hal serupa juga diungkapan Iqbal Nawawi salah satu warga Kasongan Lama yang terkejut mendengar informasi tersebut menyebar dengan luas.

“Rame itu di Medsos dan Grup Watsapp soal  positif Corona, semoga cepat berakhir wabah corona ini,” harap Iqbal.

Ditempat terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan, Robertus Pamuriyanto saat dikonfirmasi malam ini via watsaap. Sabtu, 04 April 2020 mempertegas bahwa kabar tersebut tidak benar.

“Ya itu sampaikan saja bahwa statusnya adalah PDP dan bukan positif Corona,” tegas Robertus Pamuriyanto.

Mengenai jumlah PDP di Katingan, dirinya mengakui mengalami penambahan dan kini telah dilakukan upaya medis untuk secepatnya penangan terhadap para pasien.

“Ada dua orang PDP di Katingan, satu sudah dikirim ke RS Murjani Sampit, sore tadi dan yang satu lagi dirawat di ruang Isolasi RS Kasongan karena kami masih menggu hasil pmx foto thorax dulu,” bebernya.

Selain itu ia juga mengatakan hingga sekarang data yang terkumpul jumlah ODP di Katingan total 45 orang dan PDP 2 orang.

(Kawit/Beritasampit.co.id)