Meja Kerja, Sarang Favorit Kuman

Ilustrasi/Istimewa

Jika selama ini anda menganggap toilet adalah sarang terbesar dari kuman, itu memang benar. Tapi  ternyata ada tempat yang lebih banyak mengadung kuman. Meja Kerja.

Dalam studinya, Profesor Charles Gerba dari Universitas Arizona mengatakan, ada tiga sampai empat jenis bakteri di jumpai di meja kerja, gagang telepon, komputer, keyborad, laci, dan pernak-pernik lainnya.

Pakar lingkungan ini telah meneliti sekitar 100 kantor di kampus-kampus yang terbesar di New York, Los Angeles, San Francisco, Oregon dan Washington D.C, dengan menelan biaya sekitar US$40,000, yang semuanya di biayai oleh Clorox Co.

“Aku rasa pria lebih rentan terkena serangan kuman. Namun wanita cukup sering berinteraksi dengan anak-anak dan terbiasa menyimpan makanan  di laci mereka. Dan juga kotak kosmetik,” katanya.

Jika meja wanita selalu terlihat lebih rapi dan bersih, paparnya, namun pernak-pernik yang ada di meja mereka cenderung kurang di perhatikan, seperti kosmetik, hand lotions, yang yang mempermudah berpindahnya bakteri. Selain itu kotak  make-up juga rentan menjadi tempat tumbuhnya bakteri, begiu halnya telepon, dompet dan laci meja kantor.

Dikemukan Gerba, sedikitnya 75% wanita memiliki cemilan di laci meja kantor  mereka. Namun yang jarang diperhatikan adalah beragam makanan dan cemilan yang biasa disimpan didalam laci meja kantor juga menjadi sarang berkembangnya mikroorganisme,.

Sementara pada pria, lanjut Gerba, ternyata dompet sebagai barang yang di sukai bakteri, karena bagian belakang dompet yang bersuhu hangat menjadi tempat favorit bakteri untuk berkembang biak.

Selain dompet, personal digital assistant (PDA) juga menjadi sarang favorit kuman untuk berkembang. Hampir sebagian besar pria banyak yang menyukai video game atau melakukan hal-hal lain dengan Palm Pilots mereka. Dan tanpa mereka sadari perangkat yang mereka pegang selama berjam-jam menjadi berkembangnya kuman.

Begitu halnya dengan bangku kantor yang ternyata  memiliki kuman 400 kali lebih banyak di bandingkan dudukan toilet.

Disarankan, penggunaan sanitasi dan disinfektan untuk memperkecil tumbuhnya kuman terutama pada bangku, meja kerja, telepon, dan keyboard sehari sekali untuk meminimalkan tumbuh dan berkembangnya bakteri.

(jun/berbagai sumber/beritasampit.co.id)