Hari ke-12, Petugas Posko Darat 01 Kandui Catat 14.175 Orang Masuk Barut

IST/BERITA SAMPIT - Camat Kandui saat menerima bantuan dari KNPI Barut.

MUARA TEWEH – Berdasarkan data, sebagai posko pintu gerbang utama masyarakat yang akan menuju kabupaten Barito Utara (Barut).

Posko Gugus Tugas Jalur Darat 01 Kandui, sudah mencatat sebanyak 14.175 warga yang masuk ke Barut, melintas ke Murung Raya.

Data tersebut, secara resmi di rilis Kominfo dan Persandian Barito Utara pada Rabu 8 April 2020 sampai dengan pukul 18:00 WIB tadi.

Hasil data tim Gugus Tugas Covid-19 jalur darat 01 desa Kandui, telah terdata sebanyak 608 orang masyarakat yang memasuki wilayah Kabupaten Barito Utara.

BACA JUGA:   Kelurga Besar DLH Kalteng Buka Puasa Bersama dan Peringatan Nuzulul Quran

Dimana itu adalah termasuk jumlah kedatangan dari zona merah sebanyak 25 orang. Menurut data yang dirilis oleh tim Gugus Tugas jumlah masyarakat yang memasuki Barito Utara dari 26 Maret hingga 7 April sebanyak 13.567.

Selain itu, Ketua KNPI Barito Utara beserta rombongan membagikan bantuan berupa minuman, hand sanitizer serta masker kepada petugas yang berjaga.

BACA JUGA:   Beasiswa TABE Tidak Ada Kejelasan, Netizen Ramai-ramai Serbu Akun Instagram Disdikkalteng

Bantuan itu, diterima langsung oleh Camat Gunung Timang, Bahrum Pordelin Girsang, Ketua KNPI, Wardatun Nur Jamila berharap dengan bantuan yang diberikan meski sedikit, semoga dapat membantu menjaga kesehatan para petugas yang ada di posko, agar dapat menjalankan aktifitas dan tugas dalam keadaan sehat.

(shp/beritasampit.co.id)