Pantau Keamanan Pasar Dadakan, Polsek Teweh Tengah Adakan Patroli

PATROLI: IST/BERITA SAMPIT - Anggota Polsek kecamatan Teweh Tengah, saat berpatroli pagi di area pasar dadakan dan di dukung juga oleh aparat Satlantas Polres Barut, Senin 13 April 2020.

MUARA TEWEH – Jajaran Polsek kecamatan Teweh Tengah Kabupaten Barito Utara melakukan patroli Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), Senin 13 April 2020. Patroli ini, menyusul adanya pasar di kota Muara Teweh yang pindah lokasi.

Pindahnya pasar ini karena di lokasi semula sudah tergenang banjir. Pasar Eks Ipu Pendopo pindah ke Jalan Timur dan Merak, pasar Ipu di Jalan Mangkusari kota Muara Teweh juga pindah ke Jalan Durian sampai Jalan Tumenggung Surapati.

Aktivitas dua pasar harian kota Muara Teweh itu, di lokasi pindahan beroperasi sejak pagi tadi. Sehingga mendapat perhatian dari aparat Polsek kecamatan Teweh Tengah.

BACA JUGA:   Petahana Banyak yang Tumbang, Berikut Nama-nama Caleg yang Berhasil Dapatkan Kursi DPRD Kalteng

Dari pukul 08.30 WIB, Aparat Polsek Teweh Tengah turunkan anggota piket SPK III, untuk melaksanakan patroli menggunakan mobil.

Kapolsek Teweh Tengah, AKP Wahyu Setiyo Budiarjo SH MH melalui Kanit Binmasnya H Abdul Rasyid S.Pd mengatakan, bahwa giat tersebut menyasar sasaran pasar darurat.

“Ya pasar di Jalan Timur, Merak dan juga Jalan Durian, Tumenggung Surapati kita beri imbauan,” katanya.

BACA JUGA:   Petahana Banyak yang Tumbang, Berikut Nama-nama Caleg yang Berhasil Dapatkan Kursi DPRD Kalteng

Masyarakat sekitarnya juga, katanya penting diimbau untuk dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pedagang Pasar Darurat.

“Jadi dengan adanya aparat Polisi di tengah-tengah masyarakat, semoga pesan-pesan Kamtibmas maupun imbauan kepolisian dapat tersampaikan kepada masyarakat,” tuturnya.

Selain itu, juga aparat kepolisian mengimbau pentingnya penggunaan APD, seperti masker dan jaga jarak mengingat saat ini semua pihak sedang berjuang melawan pandemi Covid-19, termasuk Barito Utara. (shp/beritasampit.co.id).