Pemdes Pamalian Gencar Lakukan Pencegahan Pandemi Corona

BERUPAYA : IST/BERITA SAMPIT - Pemerintah Desa Pamalian terus berupaya untuk mencegah virus corona memapari warganya

SAMPIT – Dalam upaya mengecah wabah virus corona atau Covid-19 di lingkungan desa Pamalian kecamatan Kota Besi, kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Pemerintah desa (Pemdes) setempat telah melaksanakan berbagai upaya demi menyelamatkan warganya dari teror virus tersebut.

Kepala desa Pamalian, M Arsad menyebutkan bahwa dalam seminggu sekali pihaknya akan terus melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan ke fasilitas umum desa. Baik tempat ibadah, kantor desa, fasilitas pendidikan maupun rumah warga.

“Dalam melaksanakan imbauan pemerintah dalam upaya pencegahan virus corona dengan membentuk relawan desa, kegiatan pemerintah desa juga membagikan tempat cuci tangan sebanyak dua ratus buah kepada warga. Namun jumlah tersebut kemungkinan akan bertambah apabila tidak mencukupi,” kata Arsad, Senin 13 April 2020

BACA JUGA:   Diklatsar Banser ke-2 Digelar PAC Telaga Antang

Pagi tadi, pihaknya telah melaksanakan penyemprotan ke sejumlah rumah warga. Asyad mengimbau kepada warganya agar memperhatikan pola hidup bersih dan sehat (PHBS). Sebagaimana imbauan pemerintah dalam upaya mencegah virus corona.

“Pola hidup bersih dan sehat sangat menentukan kondisi kita. Apalagi saat ini kita sedang dilanda sebuah wabah yang sangat serius, untuk itu menjaga kebersihan sangat wajib kita laksanakan. Serta mengkonsumsi buah dan sayur serta rajin olahraga akan meningkatkan daya tahan tubuh,” demikian Arsad

BACA JUGA:   Dua Spesialis Curanmor di Sampit Dibekuk Polisi

Sementara itu, sebagian desa di kecamatan Kota Besi juga telah berkomitmen untuk bersama-sama mencegah virus corona masuk kelingkungan mereka.

(jmy/beritasampit.co.id)