Ini Harapan Masyarakat untuk Gerakan Pemuda besutan Sugianto-Agustiar

H Agustiar Sabran

PALANGKA RAYA – Hadirnya ‘Gerakan Pemuda Kalteng Melawan Covid-19’ saat ini membantu mengurangi keresahan masyarakat terhadap pandemi virus covid-19 yang terjadi hampir di seluruh belahan dunia, termasuk di Indonesia.

Gerakan yang digagas secara matang oleh H Sugianto Sabran itu berkolaborasi dengan H Agustiar Sabran yang merupakan Anggota DPR RI utusan Kalteng.

Dimana gerakan ini juga merangkul organisasi kepemudaan dan kemahasiswaan Se-Kalimantan Tengah guna memutus penyebaran virus mematikan ini.

Aksi yang telah dilakukan oleh para relawan yang tergabung dalam gerakan ini pun juga beragam.

BACA JUGA:   Dispursip Kalteng Fasilitasi Seluruh Perangkat Daerah untuk Mempelajari Aplikasi Srikandi

Mulai dari penyemprotan disinfektan ke sejumlah permukiman padat penduduk yang sulit dijangkau, sosialisasi pola hidup bersih dan sehat ditengah bahaya pandemi covid-19, serta dibarengi dengan pendataan terhadap penduduk yang kurang mampu dan terdampak akibat pandemi ini.

“Kami telah telah melakukan pendataan, itu artinya masyarakat yang saat ini sedang kesulitan akan mendapatkan bantuan non-tunai berupa paket sembako gratis dari Bapak H Sugianto Sabran dan Bapak H Agustiar Sabran,” ujar Sesa Mareki, selaku kordinator aksi kepada beritasampit.co.id pada Jumat, 17 April 2020.

Dia menambahkan jika aksi ini sebagai bentuk keseriusan H Sugianto Sabran selaku Pembina  Relawan Muda Sugianto Sabran dan H Agustiar Sabran yang juga merupakan Ketua Dewan Adat Dayak Kalimantan Tengah, dimana telah mendonasikan gaji dan tunjangannya yang berjumlah miliaran rupiah.

BACA JUGA:   Sengketa Lahan Hokim dan Alvin, Yansen Binti: Semua Pihak Diharapkan Menahan Diri

Di sisi lain, respon masyarakat sangat positif terhadap aksi ini.

Supri, yang merupakan warga Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, salah satunya.

“Kami senang, orang kecil seperti kami diberikan perhatian, apalagi nanti dapat bantuan, terimakasih Pak Sugianto Sabran dan Pak Agustiar Sabran, semoga sehat dan berkah”, katanya.

(Aris/beritasampit.co.id)