Gerakan Pemuda Kalteng Melawan Covid-19 Kembali Lakukan Pendistribusian Paket Sembako Gratis

IST/BERITA SAMPIT - Salah Satu Relawan Memberikan Sembako Kepada Masyarakat

PALANGKA RAYA – Pembagian sembako bantuan pribadi dari Gubernur Kalteng Sugianto Sabran selaku Pembina Relawan Muda Sugianto Sabran serta Agustiar Sabran Pembina Relawan Milenial Agustiar Sabran.

“Adapun bantuan paket sembako pada hari ini kami salurkan ke yayasan sosial kemasyarakatan yang ada di Kota Palangka Raya. Seperti Komunitas Bunda Sehati yang merupakan perkumpulan perempuan yang menjadi kepala keluarga atau single parent. Sebab, kelompok seperti ini sangat membutuhkan,” kata kordinator kegiatan Frand Nando.

Bukan hanya masyarakat yang tergabung dalam komunitas tertentu saja yang menjadi prioritas dan mendapatkan bantuan. Namun hari ini, kami juga menyisir daerah pemukiman padat penduduk, seperti kawasan barak atau bahkan hingga daerah pinggiran kota.

“Total ada sekitar 250 paket sembako yang kami bagikan hari ini. Kami menyisiri daerah lingkar luar, lingkar dalam dan tengah. Mulai dari jalan Mahir Mahar, Adonis, Temanggung Jayakarti, Tjilik Riwut kilometer 16 hingga kilometer 20, daerah g.obahkan daerah panarung juga,” ujarnya.

BACA JUGA:   Pemerintah Provinsi Kalteng Kembali Luncurkan Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya

Semua paket bantuan yang diberikan adalah berasal dari bantuan pribadi Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan Agustiar Sabran, bukan berasal dari bantuan pemerintah. Ini merupakan bentuk komitmen dan kepedulian dari Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan Agustiar Sabran yang merupakan pejabat negara yang bertanggungjawab atas kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kalimantan Tengah.

“Sebagian ada yang sudah kami lakukan pendataan terlebih dahulu, dan sebagian yang lainnya kami langsung berikan dengan melihat kondisinya langsung. Agar pembagian sembako ini memang benar-benar sampai ke masyarakat kecil, semua proses ini kami lakukan dengan seleksi yang ketat,” tambahnya.

BACA JUGA:   Fairid Siap Maju Kembali pada Pemilihan Wali Kota Palangka Raya

Aksi sosial ini pun menuai respon positif di masyarakat. Seperti yang disampaikan oleh Purnomo, salah seorang warga yang tinggal di Jalan Raden Saleh, Kelurahan Menteng, Kota Palangka Raya. “Kami yang perantauan dan harus tinggal di barak ini, ya terimakasih banyak pak, bantuan ini sangat membantu kami yang kesulitan ekonominya, semoga berkah lah intinya,” ucapnya.

Senyum lainnya juga berseri dari Titik yang merupakan salah satu warga di Kelurahan Kalampangan, Kota Palangka Raya. “Kami ini tinggal di pinggiran kota mas, gak nyangka saja bisa dapat bantuan begini, terimakasih untuk Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan Agustiar Sabran, semoga tambah sukses dan berkah,” katanya.

(Hardi/beritasampit.co.id)

Ist/BERITA SAMPIT – Salah satu relawan memberikan bantuan sembako kepada masyarakat.