Perusahaan Jadi Sasaran Sosialisasi Karhutla Polresta Palangka Raya

SOSIALISASI : IST/BERITA SAMPIT - Bhabinkamtibmas Kelurahan Pahandut Seberang Kota Palangka Raya, Aipda Tutut Ari Wibowo saat foto bersama karyawan perusahaan dalam rangka sosialisasi Karhutla.

PALANGKA RAYA – Memasuki musim kemarau, Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri mengarahkan anggotanya untuk semakin gencar melaksanakan kegiatan pencegehan terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Seperti kegiatan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pahandut Seberang, Aipda Tutut Ari Wibowo, menyambangi para pekerja di salah satu PT yang berada di kawasan Kelurahan Pahandut Seberang, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Selasa 2 Juni 2020.

BACA JUGA:   Digempur Caleg Pendatang Baru, Enam Petahana Dapil Palangka Raya II Tumbang 

“Kebakaran hutan dan lahan merupakan masalah serius yang dapat mengakibatkan bencana kabut asap. Oleh karena itu, marilah kita bersama-sama mengantisipasi terjadinya hal tersebut,” tutur Aipda Tutut Ari Wibowo.

Dalam agenda tersebut, Tutut berdialog santai bersama para pekerja yang sedang beristirahat serta menyampaikan imbauan untuk tidak membakar kawasan hutan dan lahan.

BACA JUGA:   Kian Mesra, Apakah Pertanda Ketum PBSI Kota Bakal Dampingi Fairid Naparin di Pilwilkot Palangka Raya?

Setelah melakukan sosialisasi, ia pun mengajak para pekerja di sana untuk berfoto sembari memegang spanduk bertuliskan pesan “Stop Kebakaran Hutan dan Lahan” sebagai bentuk komitmen bersama. (Hardi/beritasampit.co.id).