PDAM Tirta Barito Terima Kunker Komisi III DPRD Kabupaten Balangan

DIALOG : IST/BERITA SAMPIT - Direktur PDAM Tirta Barito Rona C Laki ST, saat berdialog dengan Komisi III DPRD Kabupaten Balangan.

BUNTOK – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Barito Kabupaten Barito Selatan (Barsel) menerima Kunjungan Kerja (Kunker) Komisi III DPRD Kabupaten Balangan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Rabu 1 Juli 2020.

Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Balangan Erly Satriana SE. S.Sos kepada beritasampit.co.id disela-sela Kunker tersebut mengatakan, bahwa Kunker ini dalam rangka ingin mengetahui sejauh mana partisipasi pihak PDAM Tirta Barito terhadap pelanggan disaat masa-masa pademi yang sedang melanda seluruh wilayah termasuk Kabupaten Balangan serta Kabupaten Barsel yang termasuk didalamnya.

Setelah mengadakan dialog dengan pihak PDAM Tirta Barito pihaknya menilai langkah-langkah yang telah diterapkan oleh pihak PDAM Tirta Barito merupakan sesuatu yang patut diapresiasi dengan memberikan diskon kepada pelanggan, serta membebaskan akan iuran denda selama tiga bulan bagi seluruh pelanggan PDAM Tirta Barito dimasa pademi Covid-19 saat sekarang ini.

BACA JUGA:   Tim Eddy Raya Serahkan Berkas Pendaftaran Bacalon Bupati Barsel ke Partai Demokrat dan Perindo

Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada PDAM Tirta Barito karena banyak hal positif yang didapat dalam Kunker tersebut, selain itu juga bisa menjalin silaturahmi, serta banyak mendapatkan ilmu pengetahuan dalam bidang tersebut, sebab kata Erly, pihaknya beranggapan bahwa Kabupaten Barsel dan pihak PDAM Tirta Barito adalah senior sekaligus saudara tua.

“Hal tersebut, karena Kabupaten Balangan baru berusia 17 tahun pemekaran dari Hulu Sungai Utara (HSU) dan pada intinya banyak pengalaman yang didapat dalam kunjungan kami ini dari teman sesama PDAM yang lebih senior,” jelas Erly Satriana.

BACA JUGA:   Eddy Raya Buka Puasa Bersama Santri Karantina Tahfidz Quran Buntok

Sementara itu Direktur PDAM Tirta Barito Rona C Laki ST mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas kunjungan dari pihak DPRD Kabupaten Balangan. PDAM Tirta Barito merasa bangga walaupun dalam situasi masa pademi namun tetap Komisi III DPRD Kabupaten Balangan tetap berupaya menyempatkan diri berkunjung ke PDAM Tirta Barito.

“Tentunya, kamipun banyak mendapatkan wawasan dari dialog sebelumnya dengan harapan wawasan yang kami dapatkan ini. Bisa bermanfaat, bagi kemajuan PDAM Tirta Barito sendiri kedepannya,” pungkas Rona C Laki. (Ded/beritasampit.co.id).