Peduli Petani, Bupati Kobar Serahkan Kartu Tani

Ist/BERITA SAMPIT- Bupati Hj Nurhidayah saat Menyerahkan Kartu Tani di Halaman Kantor Bupati Kobar.

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) HjvNurhidayah menyerahkan Kartu Tani kepada 11.109 NIK Petani, acara penyerahan dilakukan secara simbolis pada  Launching Kartu Tani, Kamis, 9 Juli 2020, di halaman Kantor Bupati Kobar

“Saya sangat mengapresiasi dengan adanya program Kartu Tani ini sebagai upaya mendukung percepatan kegiatan pembangunan pertanian dan mendukung pelayanan agar pupuk bersubsidi menjadi lebih tepat sasaran,” ungkap Bupati.

Dengan adanya Kartu Tani, lanjut Bupati merupakan salah satu inovasi dalam hal aksesbilitas 11 ribuan petani terhadap pupuk bersubsidi.  Maka melalui kartu tani ini, program penyaluran subsidi pupuk menjadi lebih transparan dan benar-benar membantu para petani.

“Kartu Tani sebagai terobosan baru untuk melindungi petani, sangat baik, keterbukaan, apresiasi untuk Dinas TPHP dan Bank BRI, atas nama Pemkab Kobar mengucapkan terima kasih,” terangnya.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikulturan dan Perkebunan (TPHT), Kamaludin mengatakan, Pupuk Subsidi bagi petani di Kalteng berjumlah  43.546 ton. Sedangkan untuk  petani di Kabupaten Kobar sebanyak  7.300 ton dengan persentase alokasi menurun secara  nasional.

“Mencermati penyaluran subsidi pupuk, sejak tahun 2017 di laksanakan pemutakhiran data dan dibuat kartu tani, yang sudah diujicobakan di daerah jawa dan mulai diterapkan secara nasional pada tahun 2020,” kata Kamaludin.

Sedangkan untuk di Kabupaten Kobar, lanjut Kamaludin sebanyak 11.109 NIK petani yang merupakan anggota kelompok tani terdaftar dan tersebar di seluruh kecamatan mendapatkan Kartu Tani tersebut.

“Pemkab Kobar menjadi yang pertama melakukam  peluncuran Kartu Tani bekerjasama dengan pihak perbankan,merupakan bukti sinergitas bersama pemkab dan elemen lainnya,” ujar Kamaludin.

Kamaludin berharap, kerjasama yang baik ini bertujuan untuk memudahkan monitoring penyaluran pupuk dengn cepat dan tepat. Jadi kartu tani ini dibuat agar bisa digunakan para petani berbelanja pada kios pupuk, terdekat di Kabupaten Kobar.

(man/beritasampit.co.id)