Wakil Ketua DPRD Kotim Minta Penampatan Pejabat Harus Selektif

FOTO :IM/BERITASAMPIT - wakil Ketua DPRD Kotim. H.Rudianur.

SAMPIT – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), H.Rudianur menyoroti Kinerja Pemerintah Daerah setempat dalam melayani masyarakat yang dipandang secara keseluruhan dan semua Satuan Organisaai Perangkat Daerah (SOPD) masih belum maksimal.

Dibincangi awak media ini Senin 13 Juli 2020, Rudianur kembali mengingatkan kepada pemerintah Daerah untuk benar-benar selektif dalam menempatkan pejabat pada jabatan tertentu lantaran dinilai berpengaruh terhadap kinerja suatu instansi.

“Kita ketahui pejabat yang memimpin atau di tempatkan pada suatu instansi sangat berperan peran penting, dalam hal ini kita ingin harus sesuai dengan bidang dan tugasnya masing-masing sehingga tidak berpengaruh buruk terhadap pelayanan,” ungkapnya.

Ia juga menegaskan terganggunya pelayanan publik dan percepatan pembangunan dapat diakibatkan dari penempatan orang-orang yang tidak tepat sehingga untuk profesional sulit di capai.
“Kita berharap pihak eksekutif dapat menempatkan orang-orang yang tepat se
suai dengan prinsip the right man on the right place, yaitu mendudukkan aparatur sipil negara (ASN) yang tepat pada tempatnya,” jelasnya.

Politisi Partai Golkar ini juga meminta agar pimpinan daerah Kabupaten Kotim ini lebih mengedepankan kemampuan dan profesionalitas seseorang dalam suatu jabatan yang dinilai bisa diandalkan.
(im/beritasampit.co.id).