Bupati Sakariyas Sampaikan Rencana Aksi Strategis Hadapi Karhutla

HADIRI RAPAT : IST/BERITASAMPIT - Bupati Katingan Sakariyas, didampingi Kasat Intelkam Ipda Febby Dwi Handayani, mengikuti rapat Virtual Zoom Meetings Telabang Talk Dengan Sekda Kalteng.

KASONGAN – Bupati Katingan Sakariyas, mengikuti kegiatan Virtual Zoom Meetings Telabang Talk  dengan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah dan Bupati/Wali Kota se Kalimantan Tengah, terkait atasi Kebakaran Hutan Dan Lahan (Karhutla), di ruang rapat kantor Bupati Katingan, pada Rabu 15 Juli 2020.

Pada saat itu, Bupati Katingan juga didampingi ketua BPBD Kabupaten Katingan Eka Surya Dilaga, Kepala DLH Kabupaten Katingan Hap Bapperdo, serta Kasat Intelkam Ipda Febby Dwi Handayani yang saat itu mewakili Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, SIK.

Rapat yang dilaksanakan tersebut yaitu rapat koordinasi, evaluasi dan kesiagaan menghadapi bencana Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Kalimantan Tengah, khususnya di Kabupaten Katingan.

BACA JUGA:   Satpol PP Katingan Keluarkan Surat Edaran Terkait Penjualan Miras hingga Hiburan Malam Selama Ramadan

Bupati Katingan Sakariyas, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa pemerintah Kabupaten Katingan akan melakukan beberapa rencana aksi strategis yang dilakukan.

“Salah satunya, pemerintah daerah sudah menerbitkan Perbup No.19 Tahun 2020 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan dan Pengelolaan Operasional Pelaksanaan Tugas Kebencanaan Kelurahan dan Desa Kabupaten Katingan,” jelas Mantan Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kasongan ini.

Kemudian, pemerintah daerah juga melaksanakan sosialisasi dan pembentukan unit kebencanaan, pembinaan dan Pelatihan Satgas Kebencanaan, dan penambahan Sarana dan Prasarana.

BACA JUGA:   Pemkab Katingan Sosialisasikan Pengelolaan Barang Milik Daerah Pada OPD

Terkait perlengkapan berdasarkan data dari hasil implementasi kegiatan tahun 2019 di Kabupaten Katingan. Menurutnya, untuk  pembangunan Sekat Kanal : 913 Unit (WWF), pembangunan sumur bor : 275  Titik (BRG) dan 25 (BPBD), bantuan pompa punggung untuk 8 kecamatan berjumlah 108 unit ( Bantuan dari BPBD).

“Oleh karena itu, besar harapan kepada seluruh Babinsa, Bhabinkamtibmas, Kapolsek, Danramil, Kapolres, Dandim serta BPBD dan instansi terkait untuk saling bersinergi dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan khusus Kabupaten Katingan,” pungkasnya.

(Annas/beritasampit.co.id)