DEMA IAIN Palangka Raya Akan Hadirkan Rocky Gerung, Bicara Soal Wajah Baru Demokrasi Indonesia

IST/BERITA SAMPIT - Rocky Gerung.

PALANGKA RAYA – Siapa yang tidak mengenal sosok Rocky Gerung. Seorang ahli filsafat dan pakar politik yang sering dijuluki “Presiden Akal Sehat” ini merupakan salah satu tokoh kontroversial di Indonesia. Jadi tak ayal lagi, ketika mendengar nama Rocky Gerung hal itu akan menarik perhatian banyak orang.

Pola pikirnya yang unik dan berbeda dari kebanyakan orang, membuat daya tarik tersendiri bagi dirinya. Hal itulah yang menjadikan Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya menyelenggarakan dialog umum yang akan mengundang Rocky Gerung sebagai pembicara nantinya.

“Guna menumbuhkan dan menggairahkan intelektual mahasiswa di kampus, kita akan mengundang bang Rocky Gerung kesini nantinya. Pasti untuk memberikan semangat dan warna baru di tahun ini,” ujar Aris Kurnia Hikmawan, Ketua DEMA IAIN Palangka Raya, Minggu 9 Agustus 2020.

BACA JUGA:   Bubarkan Aksi Tawuran, Ditsamapta Polda Kalteng Amankan Puluhan Remaja

Dia menambahkan jika keinginan untuk mengundang Rocky Gerung merupakan keinginan yang telah lama ia rencanakan namun baru sekarang bisa terealisasikan. “Itu benar. Kita akan mengundang bang Rocky. Kita juga sudah komunikasi dan beliau siap hadir nantinya jadi narasumber,” tambah Aris.

Aris menjelaskan, nantinya Rocky Gerung akan hadir sebagai narasumber guna memperingati Hari Demokrasi Internasional yang jatuh pada tanggal 15 September 2020 mendatang.

“Banyak hal yang membuat kami ingin mengundang bang Rocky. Tentu sosoknya termasuk salah satu orang yang menginspirasi saya dan kawan-kawan lainnya selama ini,” jelas Aris.

Ditambah momentum tahun ajaran baru, menjadikan kegiatan dialog bersama Rocky Gerung nantinya akan menjadi pengalaman berharga bagi mahasiswa baru yang akan masuk ke dunia perkuliahan.

BACA JUGA:   Bappedalitbang Gelar Pelantikan Ahli Madya dan Ahli Pertama

“Ini akan menjadi awal yang bagus untuk mereka yang baru masuk. Apalagi dialog yang kita angkat terkait wajah demokrasi Indonesia saat ini, terlebih di tengah pandemi,” tambah Aris.

Menurutnya, keadaan Indonesia saat ini sedang berada dalam kondisi demokrasi yang tidak semestinya. “Banyak hal terjadi selama pandemi ini. Perlu ada koreksi, evaluasi dan solusi yang kita berikan untuk pemerintah sekarang. Untuk itulah bang Rocky Gerung kita undang,” sambung Aris.

Pihaknya juga berharap jika kegiatan nantinya akan memberikan dampak positif bagi mahasiswa, kampus dan negara. “Kami mohon doa dan dukungan dari kawan-kawan dan semua pihak yang ada, supaya acaranya nanti berjalan lancar dan tidak ada hambatan,” tutup Aris. (Redha/beritasampit.co.id).