Anggota Polri Diminta Wajib Menjaga Penampilan

IST/BERITA SAMPIT - Sipropam Polresta Palangka Raya menggelar kegiatan Gaktiblin di halaman Kantor Personel Polresta Palangka Raya

PALANGKA RAYA – Sipropam Polresta Palangka Raya menggelar kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) di halaman Kantor Personel Polresta Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah, Senin 10 Agustus 2020.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Pukul 07.45 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Kasipropam Polresta Palangka Raya Ipda Agus setyawan beserta seluruh Anggota Sipropam.

Pada kesempatan tersebut Sipropam melakukan pemeriksaan sikap tampang dan penampilan masing-masing Personel dilanjutkan dengan pengecekan surat kelengkapan nyata diri berupa Kartu Tanda Penduduk, Kartu Tanda Anggota dan Surat Izin Mengemudi.

“Sebagai Anggota Polri kita wajib menjaga penampilan dan sikap tampang terutama Personel yang berseragam, karena kita merupakan cerminan sebuah Institusi,” kata Kasipropam Polresta Palangka Raya Ipda Agus setyawan.

(Hardi/Beritasampit.co.id)