Tunjang Fasilitas Penganan Covid-19, Bisa Usulan Melalui BTT

Bupati Sukamara Windu Subagio

SUKAMARA – Dalam upaya penanganan Covid-19 perlu adanya fasilitas penunjang yang memadai, hal ini perlu diusulkan agar memudahkan petugas dalam penanganan pasien kedepannya.

Bupati Sukamara Windu Subagio mengatakan bahwa untuk penyediaan fasilitas penanganan covid-19 yang memang dibutuhkan bisa diusulkan.

“Bisa diusulkan misalnya adalah ambulans di tiap kecamatan, ini bisa melalui BTT juga boleh,” ujar Windu Subagio, Selasa (11/8/2020).

Bupati juga mengatakan jika fasilitas yang lengkap akan memudahkan petugas dalam penanganan Covid-19 selain itu bertujuan agar anggaran yang disiapkan bisa terserap.

BACA JUGA:   Perebutan Lahan Sawit di Pelantaran Kembali Memanas, Sejumlah Massa Bersenjata Lengkap Masuk ke Areal Kebun

“Tapi hal ini juga untuk kepentingan dalam menunjang kinerja dalam penanggulangan covid-19 di Sukamara,” kata Windu.

“Bukan berarti bisa terserap asal-asalan, tapi harus bermanfaat. Karena kita memang merasakan kurang, untuk ambulans yang ada juga sudah pada tua,” jelasnya.

Pemkab Sukamara sempat menggelar rapat evaluasi penanganan covid 19 di Kabupaten, Bupati Windu Subavio meningatkan agar semua pihak tetap menjaga kewaspadaan, terlebih wilayah Bumi Gawi Barinjam telah masuk zona hijau.

BACA JUGA:   Adu Banteng Dua Sepeda Motor Sebabkan Satu Nyawa Melayang dan Satu Orang Lari

“Kalau dilihat saat ini masyarakat sudah merasa sangat jenuh, jadi seperti biasa saja, tapi saya tekankan untuk tetap waspada dalam mematuhi Protokol Kesehatan di new normal ini,” tukas Windu.(enn/beritasampit.co.id)