Tingkatkan Sinergitas Dalam Pilkada, Danrem 102/Pjg Tandatangani MOU Kesiapan Pengamanan

IST/BERITA SAMPIT - Foto bersama saat Rakor dan Penandatanganan MOU Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak.

PALANGKA RAYA – Sebagai upaya menciptakan keamanan di Kalimantan Tengah dalam menghadapi Pilkada serentak, Pemerintah Provinsi, KPU Provinsi dan Korem 102/Pjg serta Polda Kalteng adakan rapat koordinasi lintas sektoral dan penandatanganan MOU kesiapan pengamanan Pilkada serentak 2020, Senin 24 Agustus 2020.

Penandatanganan MOU dilakukan di loby Mapolda Kalteng jalan Tjilik Riwut Kota Palangka Raya, yang dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran, Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Purwo Sudaryanto, Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Indro Wiyono dan Ketua KPU Kalteng Harmain Ibrohim.

BACA JUGA:   Halikinnor Sebut Harati Jilid II Belum Tentu Maju Pilkada 2024

Dalam kesempatan tersebut Danrem 102/Pjg, Brigjen TNI Purwo Sudaryanto menyampaikan, bahwa rakor ini sangat strategis, karena merupakan kesiapan dalam menghadapi pelaksanaan Pilkada, karena Pilkada merupakan sarana demokratis dalam tercapainya pemimpin yang dikehendaki dan dipercaya rakyat.

Ia menambahkan bahwa sinergitas semua unsur/instansi dalam penyelenggaraan Pilkada harus ditingkatkan serta netralitas harus dijaga, dalam mengamankan Pilkada yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020.

BACA JUGA:   Tokoh Muda ini Siap Bertarung di Pilkada Kotim

Selesai Rakor dilanjutkan dengan penandatangan MOU kesiapan pengamanan oleh Pemerintah Daerah Kalteng, Korem 102/Pjg, Polda Kalteng dan KPU Kalteng. (Red/beritasampit.co.id).