Antisipasi Krisis Pangan, Dinas Ketahanan Pangan Kobar Gandeng TP PKK Kecamatan

PENYERAHAN BANTUAN : MAN/BERITA SAMPIT - Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kobar Kris Budi Astuti, saat menyerahkan bibit ke TP PKK tingkat kecamatan.

PANGKALAN BUN – Dalam rangka memperkuat ketahanan pangan keluarga, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyerahkan bantuan bibit tanaman kepada Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) tingkat Kecamatan Se-Kobar, Senin 31 Agustus 2020.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kobar, Kris Budi Astuti mengatakan, untuk antisipasi terjadinya krisis pangan di tengah pandemi Covid-19 ini, pihaknya pun mengajak masyarakat untuk kembali menanam dan memanfaatkan pekarangan rumah.

“Kami memberikan bantuan bibit tanaman cabai, terong dan tomat kepada TP PKK tingkat Kecamatan se-Kobar, masing-masing jenis tanaman, kami berikan 50 bibit, jadi setiap TP PKK tingkat Kecamatan menerima 150 bibit tanaman,” kata Kris Budi Astuti usai penyerahan bantuan bibit tanaman.

BACA JUGA:   Ini Giat Safari Ramadan 1445 H Kapolda Kalteng ke Kotawaringin Barat

Menurut Kris, pemberian bantuan bibit itu sebagai wujud terciptanya Hatinya (Halaman, Asri, Teratur, Indah dan Nyaman) PKK. Dimana program Hatinya PKK ini merupakan suatu gerakan masyarakat untuk menfaatkan halaman di sekitar rumahnya.

“Bantuan bibit tanaman itu sebagai penyediaan sumber pangan keluarga yang beragam, bergizi seimbang dan aman melalui meningkatkan kualitas konsumsi keluarga. Dan hal itu dapat juga meningkatkan pendapatan rumah tangga,” ujar Kris.

Pada masa pandemi Covid-19 ini, kata Kris, pihaknya pun berkonsentrasi pada peningkatan ketahanan pangan, sebab meski terjadi wabah, bila kondisi ketahanan pangan suatu daerah stabil maka kondisi apa pun, maka masyarakat tetap bisa bertahan, karena pangan merupakan kebutuhan pokok yang harus dipenuhi dalam kondisi apapun.

BACA JUGA:   Launching Rekam Medik Elektronik RSSI Pangkalan Bun Diwarnai Buka Puasa Bersama

“Kami berharap melalui TP PKK ini, dapat menggerakkan masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan rumahnya dengan tanaman pangan dan tanaman produktif,” ujarnya.

Sebab menurutnya, Hatinya PKK dapat terwujud melalui sarana gotong royong seluruh keluarga dengan mengoptimalkan tanaman pangan yang produktif yang nantinya dapat bernilai ekonomi tinggi serta dapat juga digunakan sebagai tabungan.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Kobar, Mina Irawati Ahmadi Riansyah mengatakan, atas pemberian bibit tanaman sayuran dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kobar, pihaknya pengucapkan terimakasih.

“Harapan saya, seluruh TP PKK tingkat Kecamatan se-Kabupaten Kobar, yang telah menerima bibit pohon agar segera melaksanakan penanamannya dan harus dirawat sebaik-baiknya sampai bisa berbuah dengan subur,” ungkap Mina Irawati. (Man/beritasampit.co.id).