Pesan Rudini Usai Daftar di KPU Kotim

PENYERAHAN :IM/BERITASAMPIT - Pasangan bakal Calon Bupati dan wakil bupati H. M. Rudini Darwan Ali - Samsudin saat menyerahkan berkas pendaftaran ke KPU yang di terima langsung oleh Ketua KPU Siti Fathonah Purnaningsih di saksikan pihak Bawaslu, dan instansi terkait lainnya.

SAMPIT – Sejak dibukanya proses pendaftaran oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotawaringin
Timur (Kotim) untuk bakal pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil bupati, pasangan H M Rudini Darwan Ali – H Samsudin mengambil waktu malam hari untuk proses pendaftaran.

“Walaupun sedikit menunggu, alhamdulillah akhirnya terlaksana proses pendaftaran kami ke KPU. Mudah-mudahan pendaftaran ini berjalan dengan lancar sampai nanti ditetapkan semua Paslon,” kata Rudini sebelum melakukan proses penyerahan formulir pendaftaran, Jum’at 4 September 2020, malam.

BACA JUGA:   Sekcam Pulau Hanaut Apresiasi Clean Up Desa Satiruk yang Difasilitasi PT RMU

Calon bupati yang di dukung oleh parpol PAN, PKS dan Hanura ini berharap pada kesempatan pendaftaran itu agar semuanya memperlihatkan independensi dan transparansi dalam segala hal pelaksanaan, tahap demi tahap pendaftaran hingga penyelenggaraan Pilkada 9 Desember mendatang.

“Niatan kami beserta tim untuk mewujudkan Kotim bercahaya,” singkat Rudini.

Kedatangan Paslon berjargon ‘Kotim Bercahaya’ itu menjadi pasangan ketiga yang mendaftarkan diri ke KPU setempat setelah start pertama di awali Paslon ‘Kotim Super’ di susul Paslon Harati, dan pada malam hari oleh Paslon Rudini-Samsudi.

BACA JUGA:   Ini Identitas Pemilik Bangunan yang Terbakar Malam Jumat di Sampit

Sedangkan untuk Paslon Taufiq Mukri – Supriadi berdasarkan informasi akan melakukan proses pendaftaran pada esok Hari Sabtu 5 September 2020 dimana merupakan waktu terakhir pendaftaran bakal Paslon bupati dan wakil bupati.

(im/beritasampit.co.id).