Update Perkembangan Kasus Covid-19 di Kalteng 11 September

IST/BERITA SAMPIT - Peta data penyebaran kasus Covid-19 di Kalteng, Jumat 11 September 2020.

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran kembali menyampaikan press release mengenai perkembangan penanganan pandemi Covid-19 melalui Juru Bicara Tim Komunikasi Publik Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kalteng, Jumat 11 September 2020.

Data yang dihimpun Satgas, bahwa kasus konfirmasi positif, ada penambahan sebanyak 33 orang, yaitu di Kota Palangka Raya 10 orang, di Kabupaten Kotim 3 orang, di Gunung Mas 1 orang, di Barsel 6 orang, dan di Barut 13 orang. Sehingga dari semula sebanyak 2.850 orang kini menjadi 2.883 orang.

Untuk pasien sembuh, juga ada penambahan sebanyak 9 orang, yaitu di Palangka Raya 3 orang, Kotim 2 orang, Barsel 1 orang, dan di Barut 3 orang, sehingga dari semula 2.240 orang menjadi 2.249 pasien dinyatakan sembuh.

Sedangkan kasus suspek, ada penurunan sebanyak 170 orang, sehingga dari semula 630 orang menjadi 460 orang dan kasus probable, ada penambahan sebanyak 1 orang, sehingga dari semula 34 orang menjadi 35 orang.

Adapun pasien dalam perawatan, ada penambahan sebanyak 24 orang, sehingga dari semula 495 orang kini menjadi 519 orang. Untuk pasien meninggal, tidak ada perubahan, sehingga tetap menjadi 115 orang, dengan tingkat kematian atau Case Fatality Rate (CFR) 4%.

Sehubungan dengan jumlah akumulasi data kasus Covid-19 tersebut, menunjukkan bahwa sejak tanggal 12 Maret 2020 dimana kasus pertama kali yang terkonfirmasi positif Covid-19 sampai dengan saat ini, penambahan kasus konfirmasi baru selalu terjadi setiap hari di Kalteng.

Hal ini berpotensi terus terjadi jika masyarakat tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. (Hardi/beritasampit.co.id).