Data Perkembangan Kasus Covid-19 di Kalteng, 13 September

IST/BERITA SAMPIT - Peta data penyebaran kasus Covid-19 di Kalteng, Minggu 13 September 2020.

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menyampaikan perkembangan kasus Covid-19, melalui siaran pers yang disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas, dr Carolyn Ivone, yang disiarkan secara langsung dari gedung Smart Province Kalteng, Minggu 13 September 2020.

Perkembangan data yang dihimpun oleh Satuan Tugas Penanganan Covid-19 hingga hari ini, sampai pukul 15.00 WIB antara lain, 13 kabupaten dan 1 kota zona terdampak, tetapi Kabupaten Sukarmara hingga kini tidak ada kasus dan zona hijau.

BACA JUGA:   Kedaulatan Pangan Merupakan Wujud Kemampuan Bangsa untuk Mencukupi Kebutuhan

Kasus konfirmasi positif ada penambahan 36 orang yaitu di Kota Palangka Raya 5 orang, Kotawaringin Barat 1 orang, Kotawaringin Timur 4 orang, Kapuas 7 orang, Seruyan 5 orang, Katingan 9 orang, Barito Timur 5 orang. Sehingga dari semula 2.929 orang kini menjadi 2.965 orang.

Pasien sembuh juga ada penambahan 3 orang, yaitu di Palangka Raya 2 orang dan Barito Selatan 1 orang. Sehinga dari semula 2.266 orang kini 2.269 orang.

Selain itu, kasus suspek ada penambahan 52 orang, sehingga dari semula 475 orang kini 527 orang. Kasus probable, data hingga hari ini tidak ada perubahan tetap 35 orang.

BACA JUGA:   Pemprov Kalteng Lakukan Sosialisasi Pembentukan Kawasan Perdesaan, Atasi Kesenjangan Penduduk antara Desa dan Kota

Sedangkan pasien dalam perawatan juga ada penambahan 32 orang sehingga semula 547 orang kini menjadi 579 orang. Bahkan untuk kasus meninggal ada penambahan 1 orang, yaitu di kota Palangka Raya, sehingga semula 116 orang kini menjadi 117 orang dengan tingkat kematian CFR 3,9 persen. (Hardi/beritasampit.co.id).