Kapolres Kotim : Temukan Warga Tak Gunakan Masker Langsung Kita Tindak

IST/BERITA SAMPIT - Personil saat melaksanakan Kegiatan Karya Bhakti

SAMPIT – Upaya mendisiplinkan penerapan protokol kesehatan Covid-19, terus digalakan tim gabungan Pemerintah Daerah, Polres Kotawaringin Timur (Kotim) maupun instansi terkait.

Hal ini dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran virus corona yang setiap hari jumlah penderitanya terus meningkat.

“Hari ini Apel launching team reaksi cepat penindak pelanggar protokol kesehatan covid-19 Kabupaten Kotim. Saya perintahkan Tim reaksi cepat yang ditempel stiker melakukan penindakan secara humanis jika menemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker,” terang Kapolres Kotim, AKBP Abdoel Harris Jakin, saat memberikan arahannya dalam Apel Launching Team Reaksi Cepat, senin 21 September 2020.

BACA JUGA:   Mahalnya Tarif Parkir di Pelabuhan Sei Ijum Dikeluhkan Warga

Saat ini, menurut Jakin angka penderita Covid-19 secara nasional meningkat signifikan, termasuk di Kotim, dan dengan peningkatan jumlah penderita ini tentunya akan berimbas kepada perputaran ekonomi.

“Kita tidak bosan-bosannya mengajak masyarakat disiplin, khususnya penggunaan masker, karena masker dapat meminimalisir potensi penyebaran virus corona, rutin maupunninsidentil pelanggaran,” ujarnya.

Jakin juga mengingatkan, bahwa tidak semua masyarakat paham dan mengerti betapa pentingnya menggunakan masker, pastinya dituntut kesabaran kepada tim yang bertugas agar bisa mengatur emosi maupun amarah diri sendiri.

BACA JUGA:   Tidak Terlibat Pungli Parkir, Penanggung Jawab SPBU Km 8 Tjilik Riwut: Kami Tidak Berani Main-Main dengan Penyaluran BBM Subsidi

“Inilah kelebihan kita sebagai aparat yang diberikan kewenangan oleh negara, kita harus mampu mengelola emosi dan amarah, termasuk mengelola rasa jenuh dan bosan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini,” pungkasnya

(Cha/beritasampit.co.id)